Vous êtes sur la page 1sur 3

BAB V

PENUTUP
A. Simpulan
Berdasarkan hasil praktik keperawatan komunitas yang dilaksanakan oleh
mahasiswa profesi Ners Program Studi Ilmu Keperawatan FK UNLAM di
wilayah RW.06 Kelurahan Komet Kecamatan Banjarbaru Utara dari tanggal 28
Desember 2015 dan berakhir pada tanggal 05 Maret 2016, didapatkan beberapa
simpulan sebagai berikut:
1. Pengkajian dilakukan pada 114 kepala keluarga dari tanggal 28 Desember
2015 dan berakhir pada tanggal 05 Maret 2016 di wilayah RW.06. Metode
yang digunakan untuk mengumpulkan data

yaitu dengan wawancara,

kuesioner, observasi, dan windshield survey.


2. Diagnosa dan implementasi keperawatan yang dilaksanakan di wilayah RW.06
berdasarkan hasil dari kegiatan Musyawarah Masyarakat RW (MMRW) pada
tanggal 10 Januari 2015, yaitu:
a. Kesiapan meningkatkan manajemen kesehatan diri pada lansia di wilayah
RW 06 kelurahan Komet Kecamatan Banjarbaru Utara berhubungan
dengan ketidaktahuan Lansia di RW 06 Kelurahan Komet tentang resiko
penyakit pada lansia. Implementasi yang akan dilakukan pada tanggal 14
Januari 2016 di rumah RW 06 dengan kegiatan penyuluhan kesehatan
mengenai pengertian dari Penyakit Degeneratif (Hipertensi,
jantung, diabetes, osteoporosis, reumatik), penyebab

dari Penyakit

degeneratif, jenis-jenis penyakit degeneratif, tanda dan gejala


dari penyakit degeneratif dan diet pada lansia.

b. Resiko terjadinya peningkatan angka penyakit berbasis lingkungan (DBD,


ISPA, TBC, Diare, Typhoid) RW 06 Kelurahan Komet Kecamatan
Banjarbaru Utara berhubungan dengan ketidakmampuan warga RW 06
dalam menjaga kebersihan lingkungan. Implementasi yang akan
dilakukan pada tanggal 23 Januari 2016 di RW 06 dengan kegiatan
penyuluhan kesehatan mengenai penyakit ISPA, DBD, Typhoid, Diare,
dan TBC. Lalu Implementasi yang kedua adalah dengan
melakukan

pengasapan

225

bekerjasama

dengan

dinas

kesehatan kota banjarbaru (fooging) yang bertujuan untuk


menekan angka kejadian DBD dengan membasmi nyamuk
yang menyebabkan DBD tersebut yang akan dilaksanakan
23 Januari 2016 dan dilaksanakan di daerah RW 06
c. Perilaku yang berisiko terhadap kesehatan (merokok) pada warga di
wilayah RW.06 kelurahan komet berhubungan dengan

Kurangnya

kemauan warga RW.06 dalam meninggalkan kebiasaan/prilaku yang


beresiko terhadap kesehatan (merokok) Implementasi yang akan
dilakukan untuk mengatasi masalah yang terjadi adalah dengan
mengadakan penyuluhan mengenai perbedaan perokok aktif dan pasif,
bahaya meroko, zat yang berbahaya dalam rokok, dan dampak merokok
bagi kesehatan dan lingkungan.
3. Evaluasi dari seluruh kegiatan implementasi asuhan keperawatan komunitas
yang dilakukan di wilayah RW.06 Kelurahan Komet Kecamatan Banjarbaru
Utara diharapkan dapat terlaksana sesuai dengan intervensi atau perencanaan
yang telah disepakati pada saat kegiatan Musyawarah Masyarakat RW
(MMRW) yang dilaksanakan pada tanggal 10 Januari 2016 di Aula Kelurahan
Komet Banjarbaru Utara. Kegiatan yang dilaksanakan mampu memberikan
pemahaman kepada masyarakat setempat untuk lebih meningkatkan
kemandirian dalam menjaga kesehatan baik bagi individu, keluarga, kelompok
maupun masyarakat.
B. Saran
1. Puskesmas
a. Lebih mengoptimalkan upaya promotif dan preventif dengan cara
pencegahan primer dan sekunder pada komunitas lansia serta masyarakat
b. Mengoptimalkan kerja posyandu lansia di wilayah RW.06
c. Mengoptimalkan kerjasama dengan instansi pemerintahan lain serta pihak
swasta terkait kebersihan dan kesehatan lingkungan

2. Akademik

226

Menempatkan lokasi lahan praktek diharapkan lebih dipertimbangkan di


daerah yang lebih banyak memerlukan implementasi untuk pemecahkan masalah
kesehatan.
3. Mahasiswa
Saran yang dapat diberikan untuk kegiatan selanjutnya kepada mahasiswa
adalah diharapkan agar setiap melakukan kegiatan selalu koordinasi dengan baik
dan melakukan pendekatan persuasif serta intensif terhadap warga. Untuk
pengumpulan data, sebaiknya dilakukan lebih fokus dan pertanyaan pada
kuesioner lebih spesifik ke masalah yang mungkin ada di masyarakat.
4. Masyarakat

Saran bagi masyarakat diharapkan agar selalu tetap menjaga kebersihan

lingkungan dan menjaga kesehatan sehingga terhindar dari penyakit.


Meningkatkan derajat kesehatan lansia dengan cara meningkatkan kualitas
hidup lansia.

227

Vous aimerez peut-être aussi