Vous êtes sur la page 1sur 5

Proses Kehamilan dalam Islam

Proses penciptaan manusia di dalam rahim dijelaskan dalam Alquran surat alMu'minun ayat 12-14. ''Dan, sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia dari suatu
saripati (berasal) dari tanah. Kemudian, Kami jadikan saripati itu air mani (yang disimpan)
dalam tempat yang kokoh (rahim). Kemudian, air mani itu Kami jadikan segumpal darah.
Lalu, segumpal darah itu kami jadikan segumpal daging dan segumpal daging itu Kami
jadikan tulang belulang. Lalu, tulang belulang itu Kami bungkus daging. Kemudian, Kami
jadikan dia makhluk yang (berbentuk) lain ...."
Dari ayat tersebut dapat disimpulkan adanya enam fase terbentuknya janin dalam
rahim. Tahap pertama penciptaan janin disebut Sulalah dimulai dari saripati mani. Allah
menjelaskan bahwa manusia diciptakan dari saripati air yang hina (air mani). Manusia
bukan diciptakan dari seluruh mani yang keluar dari suami istri, tapi hanya dari bagian yang
sangat halus. Itulah yang dimaksud dengan Sulalah
Menurut riset yang telah diteliti oleh para ahli sekarang, bahwa manusia itu tercipta
dari satu sperma saja. Itu sangat sedikit sekali bila dibanding dengan sperma yang keluar dari
laki-laki yang mencapai jutaan sperma. Sulalah adalah kata yang paling tepat dan cocok
untuk menggambarkan proses terbentuknya janin ini, karena satu dari jutaan sperma ini
bergerak menuju ke rahim untuk membuahi ovum dari wanita.
Tahap kedua disebut Alaqoh. Kemudian air mani itu Kami jadikan segumpal darah (
Alaqoh ). Alaqoh berarti juga nama dari binatang kecil yang hidup di air dan di tanah
yang terkadang menempel di mulut binatang pada waktu minum di rawa rawa (yaitu
sebangsa lintah ).
Bentuk janin pada fase ini sangat mirip sekali dengan binatang lintah tersebut. Bahkan
kalau keduanya difoto bersamaan, niscaya manusia tidak akan bisa membedakkan bentuk dan
gambar keduanya.
Tahap ketiga, Mudghah (Segumpal Daging). Dalam kelanjutan surat al-Mukminun
dijelaskan ''Lalu segumpal darah itu Kami jadikan segumpal daging. Tahap keempat ditandai
dengan muncul dan tumbuhnya tulang. Dan segumpal daging itu Kami jadikan tulang
belulang.
Para ahli dan spesialis dalam bidang medis telah menyimpulkan bahwa tulang itu
muncul sebelum daging sebagai penutupnya. Setelah itu barulah muncul daging. Ini hanya
baru diketahui oleh para ahli pada zaman sekarang, itu pun dengan bantuan alat alat
fotografi.
Tahap kelima, pembungkusan tulang dengan daging. Lalu tulang belulang itu Kami
bungkus dengan dagin...'' Didahulukannya penciptaan tulang sebelum daging, itu karena
daging butuh kepada tulang untuk menempel padanya. Maka tulang mesti sudah ada sebelum
daging.
Tahap keenam adalah perubahan janin ke bentuk yang lain. Kemudian Kami jadikan
dia makhluk yang (berbentuk) lain..'' Menurut Dr Ahmad Hamid Ahmad, bersama dengan
berakhirnya pekan ketujuh, panjang Mudghah sudah mencapai 8 16 milimeter

Termasuk yang membedakan pada periode ini adalah: bahwa bentuk tulang berbentuk
bengkok menyerupai bulan sabit, kemudian mulai berubah lurus dan tegap. Di tambah lagi
ada sesuatu yang membedakan janin dengan makhluk hidup yang lain, yaitu sempurnanya
bentuk tubuh pada pekan kedelapan.
Dalam sebuah hadis Rasulullah SAW bersabda, Seseorang dari kamu ditempatkan
penciptaannya di dalam perut ibunya dalam selama empat puluh hari, kemudian menjadi
`alaqah selama itu pula (40 hari), kemudian menjadi mudhghah selama itu pula (40 hari);
kemudian Allah mengutus seorang malaikat lalu diperintahkan empat kalimat (hal), dan
dikatakan kepadanya: Tulislah amal, rizki dan ajalnya, serta celaka atau bahagia-(nya);
kemudian ditiupkan ruh padanya. (Hadits riwayat Imam al-Bukhari dari `Abdullah).
Begitulah, proses penciptaan janin di dalam rahim seorang ibu, hingga akhirnya
melahirkan diusia kehamilan sembilan bulan. Sungguh Maha Sucilah Allah, Pencipta Yang
Paling Baik.

Seputar Peniupan Ruh


Jumhur ulama mengatakan bahwa usia janin mulai ditiupkan ruh kepadanya adalah
120 hari atau 4 bulan. Namun selain pendapat ini, ada juga pendapat yang sedikit berbeda.
Dari Abi Abdurrahman Abdilah bin Masud ra. Bahwa Rasulullah SAW mengatakan kepada
kami,"Sesungguhnya tiap-tiap kamu dibentuk dalam perut ibunya 40 hari berbentuk nuthfah
(mani), kemudian menjadi 'alaqah selama 40 hari, kemudian menjadi mudhghoh (segumpal
daging) selama 40 hari, kemudian dikirimkan kepadanya malaikat meniupkan ruh . . . "
Hadits Muttafaqun Alaih.
Selain itu ada pendapat lain seperti dalam hadits berikut: Imam Muslim meriwayatkan
dalam Shahih-nya dari hadits Hudzaifah bin Usaid, ia berkata: "Aku mendengar Rasulullah
saw. Bersabda: "Apabila nutfah telah berusia empat puluh dua malam, maka Allah mengutus
malaikat, lalu dibuatkan bentuknya, diciptakan pendengarannya, penglihatannya, kulitnya,
dagingnya, dan tulangnya. Kemudian malaikat bertanya, ra Rabbi, laki-laki ataukah
perempuan?' Lalu Rabb-mu menentukan sesuai dengan kehendak-Nya, dan malaikat
menulisnya, kemudian dia (malaikat) bertanya, Ya Rabbi, bagaimana ajalnya?' Lalu Rabb-mu
menetapkan sesuai dengan yang dikehendaki-Nya, dan malaikat menulisnya. Kemudian ia
bertanya, 'Ya Rabbi, bagaimana rezekinya?' Lalu Rabb-mu menentukan sesuai dengan yang
dikehendaki-Nya, dan malaikat menulisnya. Kemudian malaikat itu keluar dengan membawa
lembaran catatannya, maka ia tidak menambah dan tidak mengurangi apa yang diperintahkan
itu. Hadits ini menjelaskan diutusnya malaikat dan dibuatnya bentuk bagi nutfah setelah
berusia enam minggu (empat puluh dua hari) bukan setelah berusia seratus dua puluh hari
sebagaimana disebutkan dalam hadits Ibnu Mas'ud yang terkenal itu.
Sebagian ulama mengompromikan kedua hadits tersebut dengan mengatakan bahwa
malaikat itu diutus beberapa kali, pertama pada waktu nutfah berusia empat puluh hari, dan
kali lain pada waktu berusia empat puluh kali tiga hari (120 hari) untuk meniupkan ruh.
Fase-Fase:
Minggu pertama
* Pertumbuhan janin
Sel telur dan sperma yang telah menyatu membentuk satu sel yang disebut zigot.
Dalam minggu pertama setelah pembuahan, sel tunggal itu membelah diri menjadi 200-an sel
seperti sekumpulan bola, yang disebut blastula. Kemudian bola itu akan membelah diri
terus-menerus dan terus berjalan menuju rahim untuk kemudian menanamkan diri
(implantasi) di dinding rahim.
* Tubuh Anda
Anda belum merasakan perubahan apa pun di dalam tubuh. Malah, banyak wanita
tidak menyadari kalau dirinya hamil.

Minggu ke-2
* Pertumbuhan janin
Saat ini panjang embrio (hasil pembuahan yang sudah berimplantasi di rahim) baru
sekitar 0,36 1 milimeter. Sangat kecil, memang. Tetapi proses perkembangan terus terjadi.
Saat ini rongga kantung ketuban (amnion) yang nantinya akan terisi air ketuban, mulai
membentuk.
* Tubuh Anda
Tubuh Anda masih belum mengalami perubahan yang berarti. Umumnya Anda pun
juga belum menyadari kalau sudah terjadi kehamilan.
Minggu ke-3
* Pertumbuhan janin
Sekarang panjang embrio bertambah menjadi sekitar 1,25 milimeter. Bentuknya mirip
pelat, yang nantinya akan menjadi jantung. Mulai saat ini, sistem saraf pusat (otak dan tulang
belakang), otot-otot serta tulang-tulang mulai terbentuk.
* Tubuh Anda
Beberapa wanita ada yang mulai mengalami pertambahan berat badan sedikit dan
merasakan mual serta tidak nafsu makan. Namun, umumnya tetap belum menyadari kalau
dirinya hamil.
Minggu ke-4
* Pertumbuhan janin
Formasi dasar dari manusia mulai muncul. Panjang embrio sekitar 2-4 milimeter dan
ia sudah mempunyai dasar-dasar dari otak dan tulang belakang. Saat ini merupakan awal dari
periode embriyonik (dari konsepsi/pembuahan hingga minggu-8 kehamilan).
Boleh dibilang, masa ini merupakan periode penting, sebab janin sangat rentan
terhadap faktor-faktor dari luar yang dapat mempengaruhi pertumbuhannya. Banyak kasus
malformasi (salah bentuk) terjadi pada periode ini.
* Tubuh Anda
Berat badan Anda bisa jadi sudah bertambah 1-2 kilogram, dan rasa mual serta tidak
nafsu makan mulai jelas terasa. Nah, Anda telah hamil satu bulan!
Saat ini mungkin Anda sudah menyadari terjadinya kehamilan di tubuh, karena masa
haid sudah terlewati. Bagi Anda yang mengharapkan kehamilan, tentunya merasa surprise!

Minggu ke-5
* Pertumbuhan janin
Embrio di dalam rahim Anda melewati masa pertumbuhan yang cepat dan
mengagumkan. Di awal minggu ke-5, panjang embrio sekitar 4-5 milimeter dan di akhir
minggu ini ukurannya jadi 1,1 - 3 cm.
Di minggu ini, pucuk calon kaki dan tangan mulai muncul. Lubang mata mulai
kelihatan namun bentuk kepala masih terlihat besar dan ia masih punya ekor. Jantung
embrio mulai membentuk menjadi 2 kamar (kanan dan kiri), dan paru-paru serta bronchi
(saluran udara) juga mulai muncul. Begitu juga usus dan pankreas
* Tubuh Anda
Surprise mungkin masih menyelimuti Anda. Namun, meski bentuk tubuh belum
begitu berubah, rasa mual dan ingin muntah bisa ja

Vous aimerez peut-être aussi