Vous êtes sur la page 1sur 5

BAB I

PENGANTAR MANAJEMEN
Kata Manajemen erat kaitannya dengan organisasi. Menurut Griffin (2002) Organisasi
adalah sekelompok orang yang bekerja sama dalam struktur dan organisasi tertentu dalam
mencapai serangkaian tujuan. Berbagai organisasi memiliki tujuan yang berbeda tergantung
pada jenis organisasinya, misalnya organisasi politik akan berbeda dengan organisasi sosial.

Apa Dedinisi manajemen?


Menurut Mary Parker Follet, manajemen adalah seni untuk menyelesaikan pekerjaan
melalui kegiatan orang lain
Pendapat lain, Nickels, Mc.Hugh and Mc Hugh (1997), manajemen adalah proses yang
dilakukan untuk mewujudkan tujuan organisasi melalui rangkaian tujuan organisasi melalui
kegiatan berupa perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengendalian.
Dalam penyelesaiaan tersebut, terdapat 3 faktor yang terlibat yaitu:
a. Adanya penggunaan sumber daya organisasi, meliputi sumber daya manusia, sumber
daya alam, sumber daya keuangan dan sumber daya informasi.
b. Adanya proses yang bertahap dari perencanaan hingga pengendalian atau
pengawasan.
c. Adanya seni dalam penyelesaian pekerjaan.
Menurut Stoner manajemen adalah proses pengkoordinasian kegiatan-kegaiatan
pekerjaaan sehingga pekerjaan tersebut terselesaikan secara efisien dan efektif dengan dan
melalui orang lain.

Apa yang harus diselesaikan ?


Segala seseuatu yang perlu dilakuakn dalam rangka pencapaian tujuan. Tujuan tersebut
sangat beragam, tergantung dari jenis sebuah organisasi.

Siapa yang membutuhkan manajemen?


Majemen dibutuhkan untuk semua tipe kegiatan yang diorganisasi dan semua tipe
organisasi. Dalam praktiknya, manajemen dibutuhkan di mana saja orang-orang bekerja
bersama (organisasi) untuk mencapai tujuan-tujuan bersama. Di lain pihak, setiap manusia
dalam perjalana hidupnya selalu akan menjadi anggota dari beberapa macam organisasi.

Mengapa manajemen dibutuhkan?


Manajemen dibutukan oleh semua organisasi, karena tanpa manajemen, semua usaha
akan sia-sia dan pencapaian tujuan akan lebih sulit. Ada 3 alasan utama diperlukannya
manajemen yaitu:

a. Untuk mencapai tujuan, tujuan di sini dapat berupa tujuan pribadi dan tujuan
organisasi.
b. Untuk mencapai keseimbangan di anatara tujuan-tujuan yang saling bertentangan.
c. Untuk mencapai efisiensi dan efektifitas atau efektif dan efisien.
Agar tujuan organisasi dapat dicapai secara efektif dan efisien. Manajemen diperlukan
sebagai upaya agar kegiatan bisnis dapat berjalan dengan efektif dan efisien, agar mengarah
kepada efektif dan efisien maka manajemen dapat dijelaskan berdasarkan fungsi-fungsinya
atau dikenal dengan managerial function.

Apa itu efektif dan Efisien ?


Menurut Peter F. Drucker. Efektif adalah mengerjakan pekerjaan yang benar ( doing the
right things) sedangkan efisien adalah mengerjakan pekerjaan dengan benar (doing the things
right)
Pendapat lain, efisiensi memeperoleh output terbesar dengan input yang terkecil,
digambarkan sebagai melakukan segala sesuatu secara benar dedangkan efektifitas yaitu
menyelesaikan kegiatan-kegiatan sehingga sasaran otganisasi dapat tercapai, dugambarkan
sebagai melakukan segala sesuatu yang benar

Efisiensi (sarana)

Gambar 1. 1
Efisien dan Efektif
Keefektifan (Hasil Akhir)

Penggunaaan
sumber dana

Penerapan
Sasaran

Kemubaziran rendah

Pencapaian Tinggi

Upaya keras manajemen


Kemubaziran sumber daya yang
rendah (efisiensi)
Pencapaian sasaran yang tinggi
(Efektifitas tinggi)

Kenapa
harus
dicapai
dengan
kerja
kelompok/bersama/melalui kegiatan orang lain?
Karena pada praktiknya, selain pengertian organisasi adalah sekumpulan orang-orang,
pekerjaan untuk menyelesaikan sesuatu itu bukan yang mudah, erlebih yang harus
diselesaikan banyak sekali dan tidak dapat diselesaikan oleh satu orang.

Bagaimana cara pencapaiannya ?


Proses pencapaiannya dengan sejumlah tahapan-tahapan

Fungsi -fungsi Manajemen


Fungsi-fungsi maanjemen adalah serangkaian kegiatan yang dijalankan dalam
manajemen berdasarkan fungsinya masing-masing dan mengikuti tahapan-tahapan tertentu
dalam pelaksanaannya.
Nickels, Mc.Hugh and Mc Hugh mengatakan fungsi manajemen terdiri dari 4 fungsi yaitu :
a. Perencanaan atau planning,
b. Pengornisasian atau organizing
c. Pengumplementasian atau directing,
d. Pengendalian dan pengawasan atau controlling.
Griffin menyebutkan fungsi maanjemen terdiri dari : planning, organizing, leading, dan
pengawasn.. James AF Stoner menyebutkan planning, organizing,directing, controlling.

Siapa itu manajer?


Manajer adalah: orang yang bekerja dengan dan melalui orang lain dengan
mengkoordinasikan kegiatan-kegiatan pekerjaan mereka guna mencapai sasaran organisasi.
Definisi lain, manajer adalah orang yang melakukan kegiatan manajemen

Manajer itu dipresentasikan dalam jabatan atau


sebutan apa?
Dalam berbagai jenis organisasi, istilah manajer dapat dipresentasikan dengan istilah
lain seperti presiden, ketua, wakil presiden, wakil ketua, kepala bagian, dan sebagainya.

Terdiri
dari
manajemen?

apa

peran

manajer/peran

Peran manajer adalah kategori-kategori tertentu prilaku manajerial. Henry Mintzberg


mengelompokkan perilaku manajer menjadi 3 bagian yaitu : peranan antar pribadi, peranan
informasional dan peranan pengambilan keputusan. Secara lengkap :
a. Berkaitan dengan hubungan antar pribadi terdiri darri : pemimpin simbolis
(figurehead), pemimpin (leader) dan penghubung (Liaison).
b. Berkaitan dengan informasi terdiri dari : pemantau (monitor), penyebar (disseminator)
dan juru bicara (spokeperson)
c. Berkaitan dengan pengambilan keputusan, terdiri dari : wirusahawan (entrepeneur),
penyelesai gangguan (disturbance handler), pengalokasi sumber daya (resource
allocator) dan perunding.
Tugas yang dilakukan manajer berupa :
a. Manajer bekerja dengan dan melalui orang lain,

b. Manajer memadukan dan menyeimbangkan tujuan-tujuan yang saling bertentangan


c.
d.
e.
f.
g.
h.

dan menetapkan prioritas-prioritas


Manajer bertanggung jawab dan mempertanggungjawabkan
Manajer harus berfikir secara analisis dan konseptual
Manajer adalah seorang mediator
Manajer adalah seorang praktisi
Manajer adalah seorang diplomat
Manajer mengambil keputusan-keputusan sulit.

Apa itu keahlian manajemen/keahlian manajerial?


Keahlian manajemen adalah upaya dalam mengimplementasikan kegiatan manajemen
tersebut sesuai dengan fungsinya masing-masing.
Keahlian manejemen terdiri dari :
a. Keahlian kemanusiaan (Human skill)
b. Keahlian adminiostratif (administrative skill) yaitu keterampilan yang berkaitan
dengan fungsi-fungsi manajemen
c. Keahlian konseptual (Conceptual skill) yaitu keahlian untuk mengimplementasikan
dan mengintegrasikan seluruh kepentingan dan kegiatan organisasi.
d. Keahlian teknis (Technical skill) yaitu kemampuan untuk menggunakan peralatan,
prosedur dan teknik dari suatu bidang pekerjaan.
Dalam kegiatan bisnis, Keahlian yang dibutuhkan terdiri dari :
a. Keahlian teknis (Technical skill), yaitu keahlian melakukan pekerjaan spesifik tertentu
b. Keahlian berkomunikasi dan berinteraksi dengan masyarakat (Human relation skill)
c. Keahlian konseptual (Conceptual skill) yaitu keahlian berfikir secara abstrak,
sistematis termasuk di dalaamnya mendiagnosa dan menganalisa bnerbagai masalah
dalam situasi yang berbeda-beda bahkan keahlian untuk memprediksi di masa yang
akan datang.
d. Keahlian dalam pengambilan keputusan (Decision making skill)
e. Keahlian dalam mengelola waktu (Time management Skill), Jika dikaitkan dengan
persaingan bisnis maka ditambahkan dengan 2 keahlian lain berupa :
f. Keahlian dalam management global (global management skill)
g. Keahlian dalam hal teknologi (Technological skill).
Menurut Robert L. Katz, keahlian manajemen terdiri dari :
a. Keahlian teknis yaitu pengetahuan dan kemahiran di bidang spesialisai tertentu.
b. Keahlian tentang orang yaitu: kemampuan bekerja secara baik dengan orang lain
secara individual atau dalam kelompok.
c. Keahlian konseptual yaitu: kemampuan berfikir dan konseptualisasi tentang sesuatu
yang rumit dan abstrak.

Apa itu level of management?

Menurut Nickels, mc hugh dan Mc hugh, Level of management terdiri dari : Manajemen
tingkat puncak atau top management, management tingkat menengah (middle management),
amanjer supervisi atau tingakat pertama aatau supervisory on first line management,
manajemen non supervisi atau non supervisory management.
Pendapat lain, level of management terdiri dari : top management, middle management
dan lower management.

---------------------------------------------------------------

Vous aimerez peut-être aussi