Vous êtes sur la page 1sur 2

Wawancara penulis dengan guru PAI

1. Menurut bapak/ibu apakah metode itu penting dalam proses pembelajaran?


2. Bagaimana kebiasaan bapak dalam memilih metode pembelajaran ketika
mengajar di kelas?
3. Menurut bapak/ibu apakah metode jigsaw sama dengan metode diskusi?
4. Langkah-langkah yang bapak/ibu persiapkan dalam menggunakan metode
jigsaw ini di sekolah bapak/ibu?
5. Menurut bapak/ibu apa yang dimaksud dengan efektifitas pembelajaran
itu?
6. Apakah metode jigsaw ini bisa membuat siswa terlibat dalam proses
pembelajaran di kelas?
7. Apakah metode jigsaw ini bisa merangsang perhatian siswa?
8. Bagaimana dampak penggunaan metode jigsaw ini bagi motivasi siswa?
9. Apakah metode jigsaw ini ini bisa menyatukan keberagaman para siswa?
10. Bagaimana cara bapak/ibu mengetahui kalau siswa sudah menguasai suati
materi ajar?

1. Dalam proses pembelajaran metode itu memang penting, karena dengan


pemakaian metode yang benar pembelajaran tersebut akan terarah sehingga
apa yang menjadi tujuan pembelajaran kemungkinan besar akan tercapai
2. Biasanya ketika saya mengajar di kelas, saya menggunakan metode-metode
yang memudahkan siswa untuk menyerap materi yang saya ajarkan. Dan
dalam penentuan metode ini saya sesuaikan dengan kondisi siswa dan
materi yang akan saya ajarkan
3. Metode jigsaw ini hampir sama dengan metode diskusi, hanya saja
metode jigsaw ini lebih terarah dan terpernci lagi dalam penerapannya.
Dimana setia psiswa dilibatkan dalam proses pembelajaran
4. Langkah-langkah metode jigsaw yang saya lakukan di SMP Raudlotul Ulum
Gondanglegi ini awalnya saya kasih siswa materi secara garis besar saja
kemudian unyuk lebih detail lagi siswa dibagi kedalam beberapa kelompok
dan setiap kelompok saya tugaskan untuk mendiskusikan materi yang
berbeda-beda. Setelah mereka berdiskusi, perwakilan dari tiap kelompok
mempresentasikan hasil diskusi ke kelompok lain. Biasanya kelompok ini
dinamakan kelompok ahli.setelah itu kelompok ahli kembali ke
kelompok awal untuk mempresentasikan hasil diskusi dari kelompok ahli
tersebut
5. Efektifitas pembelajaran ialah kesesuaian antara apa yang diharapkan dengan
apa yang di hasilkan. Misalnya saja sekolah memakai standart minimum
dalam pembelajaran PAI 8,00 kemudian hasil yang ditemukan dalam
pembelajaran PAI rata-rata 8,00 berarti pembelajaran PAI sudah efektif
karena antara program dengan hasil sudah sesuai
6. Metode jigsaw ini bagus sekali diterapkan dalam pembelajaran khususnya
dalam pembelajaran PAI di mana setiap siswa terlibat dalam proses
pembelajaran
7. Metode jigsaw ini bagus sekali bila diterapkan dalam pembelajaran karena
bisa saya katakan metode ini dapat merangsang perhatian siswa
8. Pembelajaran kelompok metode jigsaw ini secara tidak langsung
menimbulkan kompetinsi antar kelompok sehingga mereka
termotivasiuntuk menjadi yang terbaik
9. Setiap anak memiliki karakteristik yang berbeda antara satu dengan yang
lainnya akan tetapi dengan metode jigsaw ini keragaman itu tidak begitu
tampak karena setiap anak berhak mengeluarkan pendapat maupun idenya
sesuai dengan apa yang dia fahami. Gurulah yang mengarahkannya agar
Sesuai
10. Agar guru itu tahu siswa sudah menguasai materi apa belum saya
menyuruh siswa untuk mempraktekkan atau Cuma sekedar meemberi contoh
tentang materi yang diajarkan. Misalnya contoh perbuatan yang harus
dilakukan ketika teman kita tertimpa musibah siswa saya suruh
memberikan contoh dan menjelaskannya

Vous aimerez peut-être aussi