Vous êtes sur la page 1sur 4

4.

Bagaimana dampak yang timbul dari ketentuan yang ada dalam Sarbanes-Oxley Act
pada keputusan KAP AS&R dalam menerima PT Maju Makmur menjadi klien
auditnya? Syarat tambahan apa yang harus dipenuhi oleh KAP AS&R untuk bisa
terdaftar di Bapepam-LK (lakukan peninjauan terhadap ketentuan terkait yang
berlaku di Indonesia?
Dampak dari Sarbanes Oxley Act pada KAP AS&R adalah sebagai berikut:
- Section 201 : jasa di luar ruang lingkup praktik auditor, yaitu melanggar hukum bagi sebuah
kantor akuntan publik yang memberikan jasa non audit kepada emiten bersangkutan, yang
mencakup:
a) Jasa pembukuan dan jasa lain yang terkait dengan laporan keuangan dan
b) akuntansi klien audit.
c) Desain sistem informasi keuangan dan pemasangannya.
d) Apraisal atau jasa penilaian lain
e) Jasa aktuaria
f) Outsourcing jasa audit internal
g) Fungsi manajemen atau personalia
h) Menjadi pialang, penasehat investasi atau jasa konsultasi investasi perbankan
i) Jasa hukum dan jasa tenaga ahli lainnya yang tidak terkait dengan audit.
j) Jasa lain yang ditentukan oleh PCAOB
Jasa non-audit dapat diberikan apabila jasa tersebut disetujui oleh komite audit.
- Section 203 : rotasi partner audit. Partner yang mengepalai atau mengkoordinasi dan partner
penelaah (reviewing partner) harus dirotasikan setiap 5 tahun sekali.
- Section 204 : laporan auditor kepala komite audit. Kantor akuntan publik harus melaporkan
kepada komite audit semua:
a) Kebijakan dan praktik akuntansi kritikal yang digunakan;
b) Seluruh perlakuan alternatif dari informasi keuangan dalam prinsip-prinsip akuntansi
yang berlaku umum (Generally Accepted Accounting Principle/GAAP) yang telah
didiskusikan dengan manajemen.
- Section 206 : benturan kepentingan CEO, kontroler, CFO, Chief Accounting Officer atau
orang yang berada dalam posisi ekuivalen tidak boleh dijabat oleh kantor akuntan publik
perusahaan selama periode satu tahun setelah audit (1 years period preceding audit).
- Seksi 207 : studi keharusan rotasi akuntan publik terdaftar. GAO akan melakukan studi atas
pengaruh potensial dari mensyaratkan keharusan rotasi dari kantor akuntan publik.
- Seksi 208 : laporan keuangan harus mengungkapkan fee untuk auditor baik untuk jasa
pemeriksaan, jasa lain yang terkait audit, jasa perpajakan, dan jasa yang lainnya.
Berdasarkan Keputusan Ketua Badan Pengawas Pasar Modal DanLembaga Keuangan
Nomor: Kep 41/Bl/2008 Tentang Pendaftaran Akuntan Yang Melakukan Kegiatan Di Pasar
Modal, syarat-syarat tambahan agar KAP bisa terdaftar di BAPEPAM-LK diantaranya:
a. Mempunyai izin Akuntan Publik dari Menteri Keuangan
b. Tidak pernah melakukan perbuatan tercela dan atau dihukum karena terbukti melakukan
tindak pidana di bidang keuangan
c. Memiliki akhlak dan moral yang baik
d. Wajib menaati kode etik yang ditetapkan oleh Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI)
sepanjang tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan di bidang Pasar
Modal
e. Wajib menaati standar profesi yang ditetapkan oleh Institut Akuntan Publik Indonesia
(IAPI) sepanjang tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan di bidang
Pasar Modal
f. Wajib menerapkan Standar Akuntansi Keuangan yang ditetapkan oleh Ikatan Akuntan
Indonesia (IAI) dan praktek akuntansi keuangan yang lazim berlaku di Pasar Modal
g. Wajib bersikap independen, objektif, dan profesional dalam melakukan kegiatan di
bidang Pasar Modal
h. Telah menjadi anggota Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI)
i. Tidak bekerja rangkap dalam jabatan apapun pada Kantor Akuntan lain dan/atau pada
Pihak yang memperoleh izin, persetujuan, dan pendaftaran dari BAPEPAM dan LK, serta
pihak yang mengajukan Pernyataan Pendaftaran atau yang Pernyataan Pendaftarannya
telah menjadi efektif, kecuali:
komisaris Bursa Efek
dosen pada perguruan tinggi yang tidak menduduki jabatan sebagai pimpinan,
pengurus atau jabatan yang setara di perguruan tinggi.
j. Wajib memiliki keahlian di bidang Pasar Modal. Persyaratan keahlian tersebut dipenuhi
melalui program Pendidikan Profesi yang diselenggarakan oleh Forum Akuntan Pasar
Modal-Institut Akuntan Publik Indonesia (FAPM-IAPI) dengan jumlah paling kurang 30
(tiga puluh) satuan kredit profesi dalam satu kali keikutsertaan
k. Wajib secara terus menerus mengikuti pendidikan profesi lanjutan di bidang akuntansi
Pasar Modal dan peraturan perundang-undangan di bidang Pasar Modal yang
diselenggarakan oleh Forum Akuntan Pasar Modal-Institut Akuntan Publik Indonesia
(FAPM-IAPI) paling kurang 5 (lima) satuan kredit profesi setiap tahun
l. Berkedudukan sebagai rekan pada Kantor Akuntan Publik yang memenuhi persyaratan
sebagai berikut:
memiliki izin usaha dari Menteri Keuangan dan dipimpin oleh Akuntan yang telah
memiliki izin Akuntan Publik dari Menteri Keuangan dan telah terdaftar di Bapepam
dan LK
menerapkan paling tidak 2 (dua) jenjang pengendalian (supervisi) dalam melakukan
pemeriksaan yaitu Rekan yang bertanggung jawab untuk menandatangani laporan dan
pengawas menengah yang melakukan pengawasan terhadap staf pelaksana
memiliki dan menaati pedoman pengendalian mutu yang merupakan standar yang
berlaku pada Kantor Akuntan Publik yang bersangkutan, yang antara lain memuat:
pedoman penerimaan dan penolakan klien;
kepastian mutu dan kebijakan etika;
pedoman manajemen risiko;
pengendalian mutu penugasan;
pedoman independensi Akuntan dan Kantor Akuntan Publik (KAP);
prosedur audit dan non audit; dan
penelaahan mutu.
telah menjadi anggota Forum Akuntan Pasar Modal-Institut Akuntan Publik Indonesia
(FAPM-IAPI)
sanggup menjalani review yang dilakukan oleh Bapepam dan LK terhadap
pelaksanaan pekerjaan pemeriksaan dan pengendalian mutu pada Kantor Akuntan
Publik yang bersangkutan
bagi Kantor Akuntan Publik yang hanya memiliki 1 (satu) orang Rekan yang terdaftar
di Bapepam dan LK, untuk dapat melaksanakan kegiatan di Pasar Modal wajib
membuat surat perjanjian kerja sama dengan Kantor Akuntan Publik lain tentang
pengalihan tanggung jawab apabila Akuntan

KAP AS&R harus dapat memenuhi persyaratan tersebut jika ingin terdaftar di BAPEPAM-
LK sehingga menjadi KAP yang secara sah dapat mengaudit laporan keuangan perusahaan
go public.

5. Persyaratan tambahan apa yang harus dipenuhi untuk menjadi perusahaan publik
terbuka dibandingkan dengan perusahaan nonpublik? Masalah-masalah apa yang
harus diwaspadai oleh PT Maju Makmur dalam pengambilan keputusan untuk
menjadi perusahaan publik?
Adapun persyaratan tambahan untuk IPO bagi PT Maju Makmur adalah sebagai berikut :
Penjelasan tentang Perseroan (sejarah, kegiatan usaha, kinerja keuangan dan operasional)
Penjelasan tentang rencana IPO (tujuan IPO, jumlah saham, profesi penunjang, dll)
Laporan keuangan audit 3 tahun buku terakhir, termasuk laporan keuangan interim
auditan jika IPO menggunakan data interim
Pernyataan Pendaftaran dinyatakan efektif oleh OJK
Legal audit report
Proyeksi keuangan 3 tahun
Menunjuk 1 (satu) Direktur Tidak Terafiliasi
Memiliki Komite Audit
Memiliki Komisaris Independen
Memenuhi persyaratan Pencatatan Berantai (Chain Listing)
Nilai nominal saham minimal Rp100

Berikut ini merupakan masalah-masalah yang harus diwaspadai PT Maju Makmur dalam
pengambilan keputusan :
Sharing kepemilikan dalam hal ini prosentase kepemilikan dapat berkurang sehingga
Langgeng Santoso ketika melakukan pengambilan keputusan harus berdasarkan RUPS
Keputusan maupun kebijakan harus memperhatikan kepentingan publik (Good Corpotate
Governance) dan integritas anggota yang tinggi
Kewajiban Pelaporan
Harus mengikuti peraturan-peraturan OJK dan Bursa Efek Indonesia, termasuk aspek
keterbukaan

Vous aimerez peut-être aussi