Vous êtes sur la page 1sur 2

ATURAN MAIN TIAP POST

TEAM BUILDING GEMAS

1. Magic stick
Magic Stick memiliki kebiasaan misterius untuk melayang keatas bukan ke
bawah
Minta para peserta untuk mengeluarkan jari telunjuk mereka dan
merentangkan tangan ke depan.
Letakkan Magic Stick diatas jari mereka. Minta para anggota kelompok
menyamakan tinggi jari tangan mereka hingga Magic Stick nya terentang
lurus (horizontal) dan semua telunjuk menyentuh stick.
Jelaskan bahwa tantangannya adalah untuk menurunkan Magic Stick yang
terentang diatas di atas jari-jari mereka hingga ke tanah.
The catch: Jari telunjuk tiap orang harus tetap menyentuh Magic Stick selama
permainan berlangsung. Peserta dilarang menjepit atau memegang Magic
Stick. Magic Stick harus terbaring lurus diatas jari-jari telunjuk semua peserta.
Selalu ingatkan para peserta bahwa jika ada satu jari telunjuk yang
tertangkap tidak menyentuh Magic Stick, permainan akan diulang. Mulailah
permainan.

2. Flying carpet (pindahkan gelas pakai kain)


Peserta membawa botol air mineral atau gelas berisi air dari start ke finish
melalui track yang sudah kami setting, peserta tidak boleh menyentuh garis track
yang sudah dibuat.

3. Games Chocolate River


Peserta akan diberikan Kertas HVS setengah dari jumlah peserta, Peserta harus
menyebrangi lintasan dari titik A ke titik B dengan menggunakan Kertas HVS
tersebut dan tidak boleh menyentuh tanah
4. Sinking Titanic (balik karpet)
Instruksi:
Pertama, seluruh peserta diminta naik ke atas spanduk
Setelah aba-aba dimulai mereka harus dapat membalik karpet tersebut
Kelompok harus bekerja sama dalam menemukan cara dan kemudian
membalik karpet tersebut.
Kelompok yang paling cepat membalik karpet dianggap sebagai pemenang.
Orang-orang yang berada di atas karpet tersebut tidak boleh turun ataupun
menyentuh tanah.
Jika melakukan pelanggaran tersebut maka kelompok dianggap gagal
melakukan tugasnya

5. Laba-Laba
Semua anggota regu berada dalam satu sisi.
Tiap lubang hanya bisa dilalui hanya untuk 1 orang.
Lubang yang sudah dipakai/ dilalui tidak diperkenankan dipakai lagi/ ditutup.
Anggota regu yang sudah masuk lubang tidak diperkenankan kembali ke sisi
semula.
Diupayakan selama memasuki lubang / persegi, anggota badan tidak
menyentuh tali/ jaring (diumpamakan saja jaring tersebut beraliran litrik
tegangan tinggi)

6. Picture of Team
Kelompok akan diberikan satu lembar kertas karton berukuran besar dan 1 buah
spidol, pada permainan ini fasilitator akan memberikan waktu sebanyak 3 -5
menit untuk mendiskusikan apa kira-kira gambar yang akan mereka buat.
Ketentuan dari permainan ini adalah dimana masing-masing peserta hanya
diperbolehkan memberikan satu coretan, demikian seterusnya sampai tiba
kembali gilirannya untuk mencoret.

Vous aimerez peut-être aussi