Vous êtes sur la page 1sur 11

Laporan Hasil Kunjungan ke

Bandung

Disusun oleh:
Dilla Fitrianti (11)
Kelas 6C
Kata Pengantar
Puji syukur kami panjat kan kehadirat Allah SWT karena
dengan segala Rahmat dan KaruniaNya, saya diberi
kesempatan untuk menyelesaikan kliping Laporan Hasil
Kunjungan ke Bandung ini. Tidak lupa saya ucapkan
terimakasih kepada guru pembimbing dan teman teman
yang telah memberi dukungan dalam menyelesaikan
kliping ini dengan baik.
Kliping tentang Laporan Hasil Kunjungan ke Bandung
ini disusun sebagai bentuk proses belajar
mengembangkan kemampuan siswa. Saya menyadari
dalam pembuatan kliping ini masih banyak kekurangan
dan kesalahan.
Saya berharap semoga dengan selesai nya kliping ini,
dapat bermanfaat bagi pembaca dan teman teman.
Atas perhatian dan kerjasama teman teman beserta para
pembimbing saya ucapkan terimakasih.

Purwokerto, 05 Januari 2015


Nama kegiatan : Kunjungan wisata ke Bandung
Tempat : Tangkuban Perahu, IPTEK Sundial, Cibaduyut,
Grafika Cikole
Waktu : 07.30-17.00
Isi :

TANGKUBAN PERAHU
Udara di Tangkuban Perahu sangat sejuk, nyaman, dan
cukup banyak pengunjung. Ketinggian gunung
Tangkuban Perahu mencapai 8.000 m diatas permukaan
laut. Lokasi Tangkuban Perahu ini berada di Jawa Barat,
Indonesia. Sekitar 20km ke arah utara Kota Bandung,
dengan hamparan kebun teh dan rimbun pohon pinus
disekitar nya.
Jenis gunung Tangkuban Perahu adalah Stratovolcano
dengan pusat erupsi yang berpindah dari timur ke barat.
Letusan terakhir pada tahun 2013. Jenis batuan yang
dikeluarkan melalui letusan kebanyakan adalah lava dan
sulvur, mineral yang dikeluarkan adalah sulfur belerang,
daerah gunung Tangkuban Perahu dikelola oleh Perum
Perhutanan. Suhu rata rata adalah 17C pada siang hari
dan 2C pada malam hari.
Gunung Tangkuban Perahu mempunyaikawasan hutan
Montane, hutan Dipterokarp Bukit, hutan Dipterokarp
Atas, hutan Ericaceous atau hutan gunung.
IPTEK SUNDIAL
Puspa Iptek Sundial adalah wahana pendidikan yang
terletak dikawasan Kota Baru Parahyangan, Padalarang,
Bandung. Puspa Iptek Sundial diresmikan pada tanggal 11
Mei 2002, bertepatan dengan momen Hari Pendidikan
Nasional.
Mulai tahun 2013 area alat peraga di Puspa Iptek
Sundial juga diperluas serta fasilitas nya diperlengkap,
seiring dengan semakin tingginya minat dan kepedulian
masyarakat dunia sains dan teknologi. Di Puspa Iptek
Sundial banyak sekali pengetahuan contoh: parabola,
listrik seri dan paralel, konduktor, tangki riak,
probabilitas, kursi paku, sepeda gantung, bola melayang,
baskom air mancur, bangosong, sumur gravitasi,
pengukur arus listrik pada tubuh manusia, mesin Van der
Graff, kaleidoskop, magnet listrik, baterai tangan,
konversi energi, senapan lon, lonceng elektron,
lengkungan kokoh, parabola suara, dll.
Gedung Iptek Sundial merupakan gedung jam matahari
terbesar di Asia Pasifik yang memiliki 2 bidang dial
horizontal dan vertikal. Gedung ini merupakan gerbang
dan landmark sekaligus bagian dari konselasi atronomi
(bumi, bulan, dan matahari),
yang merefleksikan semangat pendidikan dalam
pengembangan proyek Kota Baru Parahyangan. Sebagai
Science Center.
Gedung ini banyak dikunjungi siswa sekolah secara
nasional untuk belajar dan mencoba alat peraga yang
interaktif.

CIBADUYUT
Cibaduyut adalah sebuah daerah di sekitar kota
Bandung bagian selatan. Daerah ini terkenal dengan
kerajinan sepatu nya. Hasil produksi sepatu nya biasanya
dipasarkan langsung di pinggiran jalan Cibaduyut Raya
dengan banyak nya kios dan toko sepatu. Sedangkan
produksi nya ada di gang gang belakang jalan Cibaduyut.
Untuk mencapai kawasan industri sepatu Cibaduyut,
bisa dilakukan dengan banyak cara. Kalau dari stasiun
bisa langsung naik angkot ke Cibaduyut. Demikian juga
jika dari terminal Cicaheum maupun dapat ditempuh
dengan angkut jurusan Leuwi Panjang.
Kualitas sepatu Cibaduyut lumayan bagus, namun ada
juga produk yang dijual murah di Cibaduyut, namun
produk berasal dari luar kota semisal sandal dan sepatu
murah dari Tasik maupun Ciomas Bogor.
Jika mau beli sepatu, gunakan penawaran terbaik.
Sepatu yang dijual di Cibaduyut sistemnya tawar
menawar, meskipun kadang sudah dibandrol.
Kawasan Cibaduyut ini lumayan padat dan parkir
relative sulit serta kondisi jalan yang tidak begitu lebar.
Jadi ekstra sabar untuk mendapatkan parkir.
Mengenai puncak kunjungan biasanya terjadi pada
liburan sekolah atau hari Sabtu dan Minggu dimana orang
banyak berlibur ke Bandung. Jadi pada kondisi tersebut
jelas biasanya Cibaduyut akan macet.
GRAFIKA CIKOLE

Terminal wisata Grafika Cikole adalah tempat wisata,


restoran serta hotel di lembang yang berada dikaki
gunung dengan ketinggian 1400m diatas permukaan laut.
Udara yang sejuk dengan suhu 20C . Area terminal
wisata Grafika Cikole yang berbukit dikelilingi hutan
pinus di area seluas 9hektar.
Tempat wisata di Bandung, Lembang ini memiliki
fasilitas tempat out bound, penginapan, dan restoran yang
menyajikan berbagai masakan.
Saung lesehan merupakan rumah makan pondok
terbuka yang dibangun menyerupai saung dipersawahan
dimana lantai saung lesehan menggunakan kayu dengan
pagar setinggi betis dan beratap rumbia. Letak saung
lesehan ini diapit bukit hutan pinus dengan suasana yang
asri dan ditujukan bagi tamu perorangan maupun
keluarga.
Terminal wisata Grafika Cikole dengan kapasitas 200
orang dan dilengkapi live music, 16 toilet, musholla, dan
area parkir yang dapat menampung 24 bis wisata.

*Kritik*: Jalan jalan dikota Bandung ada yang tidak


begitu lebar, sehingga memicu adanya kemacetan karna
kepadatan pengguna jalan. Dan cukup banyak jalanan
yang berlubang sehingga tidak layak untuk sarana
transportasi masyarakat. Hal ini menjadi faktor terjadinya
kecelakaan di kota Bandung. Di kota Bandung juga
banyak sekali sampah yang berserakan dimana mana,
selokan atau sungai yang kotor, bau, dan tidak sedap di
pandang mata.
*Saran*: Sarana transportasi di kota Bandung seperti
jalan raya banyak yang perlu diperbaiki, supaya nanti nya
akan mempermudah masyarakat untuk menggunakan
sarana transportasi tersebut. Lingkungan di kota Bandung
perlu dijaga dan dirawat sebaik mungkin. Agar
masyarakat kota Bandung ataupun masyarakat dari luar
kota Bandung dapat merasa nyaman ketika menjalani
kegiatan di kota Bandung.

Vous aimerez peut-être aussi