Vous êtes sur la page 1sur 2

ANALISIS UPAYA PENGELOLAHAN SUMBER DAYA ALAM

Sumber daya alam adalah sumber daya yang memiliki nilai tinggi bagi manusia dan
kebutuhan hidupnya. Sumber daya alam juga terdiri dari sumber daya hayati dan nonhayati.
Dalam memanfaatkan sumber daya alam bisa dalam kurun waktu yang panjang ataupun
kurun waktu yang sempit tergantung kondisi alamnya. Biasanya manusia memanfaatkan
sumber daya alam yang bagus pelestariannya untuk kepentingan/untuk mendukung
kesejahteraan manusia. Oleh karena itu manusia harus memperhatikan prinsip EKOFISIEN
yang artinya tidak merusak ekosistem,pengambilan secara efisien dalam memikirkan
kelanjutan SDM. Dan prioritas utama pengelolahan sumber daya alam adalah untuk upaya
pelestarian lingkungan,supaya dapat mendukung kehidupan makhluk hidup yang ada di
permukaan bumi. Jika sumber daya alam rusak/punah maka kebutuhan manusia dan
kehidupan hewan juga tumbuhan bisa terganggu.

Sumber daya alam juga terdiri darisifat,potensi dan jenisnya. Sumber daya alam yang
berdasarkan sifat misalnya: SDA dapat diperbarui,SDA tidak dapat diperbarui,dan SDA yang
tidak habis. Sumber daya alam yang berdasarkan potensi misalnya:materi,energi,ruang. Dan
juga sumber daya alam berdasarkan jenisnya misalnya: nonhayati dan hayati.semua ini
dikelompokkan berdasarkan klasifikasi kondisi sumber daya alam masing-masing.

Persebaran sumber daya alam tidak selamanya melimpah lambat tahun akan habis
karena jumlahnya terbatas,jika ingin melestarikan sumber daya alam agar tidak mudah
habis maka manusia harus pintar-pintarnya menjaga dan melestarikan sumber daya alam.

Mengelolah sumber daya alam juga sama halnya dengan merawat dan
melestarikannya. Cara mengelolah sumber daya alam ada beberapa halyang perlu diketahui
yaitu:

a. Berdasarkan prinsip berwawasan lingkungan dan reboisasi,utuk mencegah rusaknya


lingkungan yang berhubungan dengan air,tanah,udara.
b. Berdasarkan prinsip mengurangi,maksudnya dalam mengambil sumberdaya alam
tidak harus mengambil semuanya,karena masih banyak keperluan lain yang
membutuhkan dari sumber daya alam tersebut.
c. Berdasarkan prinsip daur ulang,pengelolahan kembali barang-barang bekas yang
tidak mempunyai nilai ekonomi tinggi menjadi barang yanglebih berguna lagi
bagikehidupan manusia.
d. System pengelolahan formal
e. Systempengelolahan informal

Jadi upaya mengelolah sumber daya alam itu tidak mudah dan tidak gampang
tergantung manusianya bisa menjaga dan melestarikansumber daya alam dengan baik atau
tidak agar tidak terjadi kepunahan dan merugikan makhluk hidup yang lain.

Vous aimerez peut-être aussi