Vous êtes sur la page 1sur 2

Aspek cairan pada radang

Andi Ahmad
Patofisiologi
10 Oktober 2013
Belum ada komentar

Eksudasi adalah aliran cairan yang cepat melalui dinding pembuluh darah ke jaringan interestial daerah radang.Eksudat radang mengandung protein
plasma dalam jumlah yang cukup signifikan.eksudasi terjadi karena perubahan pemeabilitas pembuluh darah kecil didaerah radang menyebabkan
kebocoran protein kemudian diikuti oleh pergeseran keseimbangan osmotik sehingga air keluar bersama protein menimbulkan pembengkakan jaringan.

Limfatik dan aliran limfe

a. Biasanya cairan interestial secara perlahan menembus kedalam saluran limfatik dan cairan limfe yang terbentuk dibawa ke sentral ke dalam tubuh dan akhirnya
bergabung kembali dengan darah vena.
b. Jika suatu daerah meradang,terjadi peningkatan mencolok pada aliran limfe yang keluar dari daerah tersebut.
c. Pada radang akut ditemukan aliran limfe meningkatan serta protein dan sel pada cairan limfe meningkat.
d. Peningkatan aliran limfe ini menguntungkan karena mengurangi pembengkakan dengan mengeluarkansebagian eksudat namun limfatik dapat membawa agen-
agen radang sampai ke tempat jauh dari tubuh sehingga agen infeksi dapat menyebar ,tetapi karena adanya kalenjar getah bening(kalenjar limfe regional) yang
dapat menyaring agen ini sehingga dapat membatasi penyebaran infeksi
Limfangitis adalah radang pada pembuluh limfatik
Limfadenitis adalah radang pada kalenjar limfe regional

Limfadenopati adalah istilah umum gejala kelainan pada kalenjar limfe regional (radang atau pembesaran)

Vous aimerez peut-être aussi