Vous êtes sur la page 1sur 1

Ringkasan Materi Pembelajaran

Nama : Benny Chandra P.


Asal : RSJ Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang
Materi : KEWASPADAAN DINI
Tanggal : 17-02-2018

Isi Materi:
 Kewaspadaan Isu adalah kemampuan yang dikembangkan untuk mendukung
terciptanya, sinergi antara militer dan nir militer daam mencegah potensi ancaman
IPOLEKSOSBUD yang mengganggu persatuan dan kesatuan NKRI
 Dasar kewaspadaan dini adalah Pembukaan UUD 1945 Alinea 4 sesuai dengan tujuan
nasional
 Ancaman adalah sesuatu yang berbahaya yang mengancam generasi penerus dan
merusak bangsa
 Intelejen mempunyai 3 pengertian yakni:
a. Pengetahuan : informasi yang diolah melalui proses penyelidikan memberikan
suatu pengetahuan untuk merumuskan suatu kebijakan
b. Organisasi : lembaga yang mewadahi kegiatan dan operasi intelejen
c. Aktivitas : semua usaha, pekerjaan, kegiatan dan tindakan dalam
penyelenggaraan fungsi intelejen yakni penyelidikan, pengamanan dan
penggalangan serta dibedakan menjadi kegiatan rutin dan operasi penyelidikan
 Penyelidikan adalah usaha, pekerjaan, kegiatan dan tindakan yang dilakukan secara
terencana dan terarah untuk mencari, menemukan, mengumpulkan dan mengolah
informasi menjadi suatu pengetahuan serta dapat disajikan kepada pengguna sebagai
bahan pengambilan kebijakan melalui proses roda perputaran intelejen.
 Roda perputaran intelejen terdiri dari perencanaan pengarahan, pengumpulan info,
pengolahan informasi dan penyajian data
 Penggalangan terdiri dari :
a. Propaganda yakni kegiatan intelejen yang dilakukan secara sitematis dengan cara
mengancam, paksaan psikologis dan menggunakan media
b. Perang urat saraf adalah propaganda secara berencana dengan kegiatan lain
yang sudah dirancang dan menggunakan pihak ketiga untuk mencapai sasaran
 Penggalangan dikatakan berhasil apabila orang tersebut menuruti keinginan kita
 Sebagai seorang ASn harus mencermati setiap isu agar tidak timbul gesekan di
masyarakat
 Kewaspadaan dini dalam penyelenggaraan negara dikembangkan untuk mendukung
sinergisme penyelenggaraan pertahanan militer dan pertahanan nir-militer secara optimal
dalam menghadapi ancaman, hambatan, gangguan dan tantangan terhadap kedaulatan
NKRI

Vous aimerez peut-être aussi