Vous êtes sur la page 1sur 15

BAHAN AJAR

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Sosial


Kelas/Semester : XI/Ganjil
Tahun pelajaran : 2018/2019

A. Letak dan luas benua Asia dan benua lainnya


 Pengertian Benua adalah massa daratan yang memiliki ciri atau karakteristik
tertentu baik secara fisik maupun budaya dan budayalah yang menjadi
pemisah antara Benua Eropa dan Benua Asia yang masih memiliki satu
daratan yang menyatu
 Pembagian Benua menurut para ahli geografi ada yang menyebut tujuh
benua,enam benua,dan lima benua namun yang kita ambil yaitu lima benua
yakni Benua Asia, Benua Amerika, Benua Afrika, Benua Eropa dan Benua
Australia.
Benua – benua di dunia memiliki kondisi alam dan budaya yang berbeda satu
dengan yang lainya.
1. Letak dan luas Benua Asia
 Letak astronomis : 26o BT – 170o BT dan 11o LS – 80o LU
 Letak geografis :
- Utara : Berbatasan dengan Samudra Arktik
- Selatan :Berbatasan dengan Samudra Hindia
- Timur : Berbatasan dengan Selat Bering, Samudra Pasifik
- Barat : Berbatasan dengan Benua Eropa, pegunungan Ural, Laut
Kaspia, laut hitam, selat Bosporus, Dardanella, laut Tengah,
terusan suez dan laut Merah.
 Luas benua Asia:44.000.000 atau seperempat luas wilayah daratan
dunia,wilayahnya membentang dari Turki di bagian barat,Rusia di bagian
timur,Indonesia di bagian selatan,Rusia di bagian utara dan merupakan
negara terluas di benua Asia.
 Benua Asia terbagi atas lima ( 5 ) region yaitu Asia Tenggara,Asia
Timur,Asia Selatan,Asia Barat Daya, dan Asia Tengah.
 Pembagian tersebut memiliki ciri atau kerakteristik yang membedakan satu
wilayah dengan wilayah lainnya ( khususnya budaya di bandingkan dengan
aspek fisik )
2. Letak dan luas benua Amerika.
Benua Amerika sering di sebut sebagai benua merah karena suku Indian suka
melumuri kulit dengan cat berwarna merah.
 Letak astronomis : 170o BT – 35o BB dan 83o LU – 55o LS
 Letak geografis :

- Utara : Berbatasan dengan Samudra Arktik, laut Weddel, Samudra

Atlantik
- Selatan : Berbatasan dengan Samudra Pasifik

- Timur : Berbatasan dengan Samudra Atlantik

- Barat : Berbatasan dengan Samudra Pasifik

 Benua terbesar ke dua setelah Asia yang memiliki luas 42.057.100 km2
 Amerika terbagi atas empat ( 4 ) region yaitu Amerika utara, Amerika
tengah, Amerika selatan dan kepulauan Karibia yang terletak di sekitar
Amerika bagian tengah.
3. Letak dan luas benua Afrika.
Benua Afrika sering disebut benua hitam karena mayoritas penduduknya mempunyai
kulit berwarna hitam.
 Letak astronomis : 17oBB – 52OBT dan 35oLU – 34OLS
 Letak geografi :
- Utara : Berbatasan dengan laut Merah
- Selatan : Berbatasan dengan Samudra Hindia
- Timur : Berbatasan dengan Samudra Hindia
- Barat : Berbatasan dengan Samudra Atlantik
 Benua Afrika dilewati garis khatulistiwa,benua terbesar ke 3 setelah Asia dan
Amerika,Luasnya mencapai 30.290.000 km2,dan di bagi dalam 5 kawasan atau
region yaitu Afrika utara,Afrika timur,Afrika barat, Afrika tengah dan Afrika
selatan.
4. Letak dan luas Benua Eropa
Benua Eropa dijuluki sebagai benua biru karena :
- Mayoritas penduduk Eropa memiliki bola mata berwarna biru
- Banyak kerajaan terkenal berada di benua Eropa atau dikenal dengan darah
biru ( bangsawan)
- Secara fisik menjadi satu daratan dengan benua Asia yang dipisahkan oleh
pegunungan Ural,masing –masing dianggap sebagai benua namun
keduanya memiliki budaya yang berbeda.
 Letak astronomi : 9oBB - 60oBT dan 35o LU – 80o LU,iklim di benua E ropa
yaitu sub tropis dan iklim sedang karena posisinya,mengalami 4 musim yakni
musim semi,panas,gugur dan dingin,juga memilik negara paling kecil di dunia
yaitu Vatikan sebasar 0,44 km2
 Luas benua Eropa : 10.355.000 km2
 Letak geografi :
- Utara : Berbatasan dengan Samudra Arktik
- Selatan : Berbatasan dengan laut Tengah
- Barat :Berbatasan dengan Samudra Atlantik
- Timur : Berbatasan dengan Benua Asia
 Batas Benua Eropa dengan Benua Asia adalah Pegunungan Ural, Selat
Dardanella dan Laut Kaspia,Eropa terbagi atas 4 Region yaitu Eropa Barat,
Eropa Timur, Eropa selatan, dan Eropa Timur.Perbedaan tersebut karena
kondisi geografi yang mencakup aspek fisik dan budaya.
5. Letak dan luas Benua Australia.
 Benua Australia terkenal dengan Suku Aborigin, Kanguru dan bangunan/
gedung Opera House.
 Letak Astronomis : 113oBT – 155O BT dan 10o LS – 43OLS
Iklim Tropis, Sub Topis dan Sedang
 Letak Geografis :
- Utara : Berbatasan dengan Laut Timor, Laut Arafura, Selat Torres.
- Selatan : Berbatasan dengan Samudra Hindia
- Timur : Berbatasan dengan Samudra Pasifik,Laut Tasman,Laut Coral
- Barat : Berbatasan dengan Samudra Hindia.
 Luas Benua Australia adalah 8.945.000 km2 dengan Lebar sekitar 3200 km2
dan panjang 3700 km2, hanya satu negara dalam satu Benua,namun ada 8
negara bagian seperti Australia Utara, Australia Selatan, Australia Barat,
Viktoria, New South Wales, Queensland, Tasmania dan daerah khusus
ibukota.

B . Kondisi Alam Negara – Negara di Dunia.

Setiap Negara di dunia memiliki kerakteristik sendiri yang berbeda dengan Negara
lain, baik keadaan alamnya maupun keadaan penduduknya.

1. JEPANG.
a. Lokasi.
Jepang adalah salah satu negara Industri yang produknya merambah
keberbagai belahan dunia seperti kendaraan bermotor, Jepang terletak di barat
laut samudra Pasifik yang berbatasan dengan :
- Barat : Korea Utara, Korea Selatan dan Rusia
- Utara : Laut Okhstosk
- Timur : Samudra Pasifik
- Selatan : Laut Cina Timur dan Laut Filipina.

Letak Astronomis : 30oLU-47o -47oLU dan 128oBT-146o BT

b. Iklim
jepang berfariasi karena bentuk wilayah di jepang membujur dari utara
hingga selatan sesusai dengan lintangnya. Jepang memiliki 4 musim yaitu
panas, gugur, dingi dan semi.
c. Bentuk muka bumi Jepang
Memiliki wilayah daratan yang kecil yaitu sekitar 30 % dan luas wilayahnya
sebagian besar 70-80 % wilayah Jepang terdiri atas pegunungan. Wilayah
dataran terletak di sepanjang pantai. Dataran terbesar dapat di jumpai
didataran Kanto ( Tokyo), Kinai Plain (Osaka – Kyoto), Nobi ( Nagayo),
Echigo ( Honshu), Sendai (Honshu Timur laut), namun ada juga dataran yang
relatif kecil luasnya di Hokkaido dan menjadi pusat aktifitas penduduk
d. Geologi
Jepang terletak di tepi bagian barat dari samudra Pasifik yang merupakan
bagian dari Cincin Api ( Ring Of Fire) yang terdiri atas banyak gunung api
(192 gunung api) tersebar di Negara Jepang . salah satu gunung tertinggi
adalah Gunung Fuji (3776 m), karena banyaknya gunung api maka sekitar
25% tertutup lapasan fulkanik, Jepang dikenal sebagai negara yang sering
mengalami bencana gempa bumi karena terletak pada daerah perbatasan
Lempeng Benua Asia dan Lempeng Samudera Pasifik. Fenomena tersabut
mirip dengan Indonesia yang berada pada perbatasan zona tumbukan
Lempeng Benua Asia dengan Lempeng Samudera Hindia dan Samudera
Pasifik. Jepang memiliki sumber daya mineral yang terbatas, karena itu
tergantung pada bahan mentah dan bahan bakar hasil impor dari Negara lain,
hasil tambang tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan Industrinya hanya
Belerang yang cukup terpenuhi.
e. Flora dan Fauna
Jepang merupakan Negara maju / industri, namun justru masih merupakan
hutan seperti adanya pohon Ek, Bambu, Mapel, Birch, Beech dan Poplar.
Hewan di jepang saperti Babi hutan, Monyet, Srigala dan Rusa.
f. Kondisi Penduduk
Jepang memiliki penduduk sebesar 126,9 juta jiwa ( WPDS, 2015) ,
namun ada kecendrungan terus mengalami penurunan, karena angka kelahiran
relatif rendah, pertumbuhannya 0,1 %, sementara jumlah penduduk lanjut usia
samakin besar karena keadaan kesahatan yang lebih baik dan sebagian besar
penduduknya bekerja di sektor industri. Penduduk Jepang terdiri atas beberapa
etnik/suku bangsa, tetapi yang dominan / keturunan etnik Jepang yang
mencapai 98,5 %, Korea 0,5%, Cina 0,4% dan lainya 0,6%. Agama yang di
anut adalah Shinto 83,9%, Budha 71,4%, Kristen 2% dan lainnya 7,8%. Usia
harapan hidup 86 tahun untuk Wanita dan 79 tahun untuk Pria, jika di gabung
menjadi 83 tahun (WPDS 2015), angka tersebut merupakan yang tertinggi di
dunia yang menandakan kebiasaan hidup sehat dan pelayanan kesehatan di
Jepang sangat baik.
2. AMERIKA SERIKAT
a. Lokasi
- Amerika Serikat memiliki negara bagian yang terpisah dari daratan utama
yaitu Alaska yang terletak di barat laut Kanada.
- Letak Astronomis: 24o 33l LU – 70o 23lLU dan 172o 27l BB – 66o 51l BB
- Letak Geografis :
Utara : Berbatasan dengan Kanada
Barat : Berbatasan dengan Samudera Pasifik
Timur : Berbatasan dengan Samudera Atlantik
Selatan : Berbatasan dengan Meksiko, Teluk Meksiko dan Kuba
b. Iklim
Wilayah Amerika Serikat sangat luas dan memiliki beberapa jenis iklim
seperti : iklim Kontinental, Iklim Sedang, Iklim Mediteram, Iklim Suptropik
dan Dingin/ Kutup ( Alaska) . umumnya Amerika Serikat mengalami 4
musim yaitu musim Semi, Panas, Gugur dan Dingin. Curah hujan bervariasi.
c. Bentuk Muka Bumi
Secara fisik wilayah Amerika Serikat terdiri atas dua rangkaian
pegunungan besar yaitu pegunungan Rocky ( Rocky Mountain) di bagian
Barat dan pegunugan Appalachia di bagian Timur. Di antara kedua
pegunungan tersebut terletak daratan sangat luas yang disebut Great Plains dan
ada Sungai Missisippi ( 3.734 km) terpanjang ke dua setelah sungai Missiouri
( 3.768 km), danau atau di kenal Great Lakes : Danau Michigan, Danau
Huron Danau Suprior, Danau Erie dan Danau Ontario
d. Geologi
Amerika Serikat kaya akan sumber daya Geologi ( kekayaan alam ) : Batu
Bara, Minyak Bumi, Tembaga, Vosvat, Tima dan bahan tambang lainnya :
Uranium, Bauksit, Emas, Perak, Merkuri, Nikel, Photas, Besi dan Gas Alam ,
juga memiliki dataran yang luas dan cukup subur yang di tanami tanaman
Sereal terutama Jagung dan di jadikan daerah perternakan.
e. Flora dan Fauna
- Pohon Mapel, Elm, dan Ek / Oak, Konifer atau Redwood.
- Bison, Antelok, Beruang, Domba, Rusa, Puma, Armadilo, Selot, Jaquar,
Opssum, Aligator, Buaya kardinal, Karibu, Beruang kutub, Anjing laut dan
Paus.
f. Keadaan Penduduk
Amerika Serikat merupakan negara dengan jumlah penduduk terbesar ke-3
setelah Cina dan India. Yaitu mencapai 321,2 juta jiwa ( BPDS, 2015),
penduduk asli adalah suku Indian selain itu ada juga ada juga orang Eskqmo di
Alaska yang jumlahnya relatif kecil.
3. INGGRIS
a. Lokasi
- Posisi Inggris berada di benua Eropa, letak Astronomis : 50o LU – 60o LU
dan 8o BB - 2o BT.
- Letak Geografis :
Utara : Berbatasan dangan Samudera Atlantik.
Barat : Berbatasan dengan Irlandia dan Samudera Atlantik
Timur : Berbatasan dengan laut Utara
Selatan : Berbatasan dengan Selat English Channel
- Luas Inggris : 244.110 km2 meliputi wilayah England, Skotlandia, Wales,
Irlandia utara dan sejumlah pulau kecil di sekitarnya, jarak dari Utara –
Selatan wilayah Inggris 965 km2 dan jarak dari Timur ke Barat mencapai
515 km2
b. Iklim
Inggris memiliki iklim sedang karena di kelilingi oleh lautan sehinggah
memiliki laut dengan ciri sejuk dan basah, curah hujan ralatif merata
sepanjang tahun
c. Bentuk Muka Bumi
Inggris terbagi menjadi dua bagian yaitu wilayah yang bergunung – gunung
di bagian Utara dan dataran rendah yang bergelombang di Timur dan Selatan.
Perbedaan relief menunjukan adanya perbedaan batuan yang berusia lebih tua
berada di Barat dan Utara sedangkan batuan yang lebih muda berada di Timur
dan Selatan
d. Geologi
Inggris memiliki sumber daya yang beragam, termasuk batu bara yang
sangat mendukung revolusi industri di Inggris. Selain itu memiliki sumber
daya minyak bumi dan gas yang memasok kebutuhan energinya selama abad
ke XX , juga sumber daya lainnya seperti pasir dan kerikil untuk bagunan,
logam dan lempung.
e. Flora dan Fauna
- Ek, Elm, Harse Chesfnut, Spruce Norwegia, Larch Jepang dan Fir
Douglas.
- Rusa Merah Skotlandia, dan sekitar 400 burung temasuk Raja Wali Emas
dari Skotlandia, Belibis Merah yang khas dari Inggris.
f. Kondisi Penduduk
Pada tahun 2015 penduduk Inggris mencapai 65,1 juta jiwa ( WPDS, 2015
), pertumbuhan hanya 0,4% tergolong rendah, tinggal di daerah perkotaan
80% dari jumlah penduduknya, London ibu kotanya hanya 12%, sementara
bagian Utara seperti Skotlandia, Wales dan Irlandia Utara penduduknya
jarang. Penduduk asli ada dua kelompok yaitu Bangsakelt ( Skotlandia,
Irlandia dan Wales), bangsa jerman ( Anglo, Saxon, Jute, Denmark,
Norman). Sebagian besar penduduknya berkulit putih ( 87,2 %) sisanya
berkulit hitam. Bahasa yang di gunakan adalah bahasa inggris, memeluk
agama Kristen ( 86,9 %) sisanya agama Islam ,Yahudi, Hindu, Sikh serta
Ateis.
4. AUSTRALIA
a. Lokasi
Benua Australia
b. Iklim
Iklim Australia berfariasi karena wilayahnya yang sangat luas, berada pada
tiga wilayah lintang yaitu Tropis, Suptropis dan Sedang. Terdapat juga iklim
padang pasir yang sangat luas.
c. Bentuk Muka Bumi
Ada empat muka bumi di Astralia yaitu
- Dataran pantai (Coastal Plains), terdapat di bagian Tmur Australia yang
memanjang dari Queensland sampai Victoria menjadi wilayah terpadat di
Australia
- Dataran tinggi Timur ( Eastern Highlands) di sebut juga The Great
Dividing Range, wilayahnya memanjang sejauh 3.500 km dari Cape York
Peninsula – Tasmania, terdiri atas lembah / jurang yang curam namun
tersubur di Australia
- Dataran rendah tengah ( Central Lowlands), memiliki ciri yang sangat
datar, ketinggian 200 km di atas permukaan laut, tersusun atas batuan
berusia tua, sangat kering dan sangat panas ( memiliki gurun dan semi
gurun) meliputi seperempat bagian dari benua Australia
- Plato bagian Barat mencakup 1/3 luas benua Australia, iklimnya sangat
kering dan semi kering serta tesusun oleh batuan beku purba dan batuan
metamorf.
d. Kondisi Geologi
Australia memiliki potensi SDA : minyak dan gas, bauksit, batu bara, biji
besi, intan, aluminium, tembaga, emas, mangan, lithium, bijih mangan, posfat,
nikel , vanadium, zinc, perak, dan uranium. Produksi batu bara terbesar kedua
setelah Republik Guinea dan urutan kelima didunia sebagai peroduksi
aluminium. Batu bara hitam peringkat kelima dunia setelah Amerika Sserikat,
Rusia, cina dan India, emas terbesar didunia, berikutnya afrika Selatan dan
Rusia.
e. Flora dan Fauna
- 80% tanaman bunga, Mamalia, Reptil dan Katak khas Australia, rumput
humok, hutan Eukaliptus. Hutan Akasia dan semak belukar.
- 378 spesias mamalia 828 spesias burung, 300 spasias kadal, 140 spesias
ular dan dua spesias buaya. Yang sangat terkenal dan menjadi simbol atau
ikon Australia adalah kanguru, wallabi, koala, dan setan ( tasmanian
devil), fauna asli Australia dingo, platypus, currawong, anggsa hitam,
kookaburra, dan lybird. Fauna lainnya yaituular berbisa, 4000 jenis ikan,
memiliki terumbu karang terbesar di dunia ( great barrier reef) hiu
putih besar, hiu paus raksasa dan ubur –ubur kotak ( the box jellyfish)
yang merupakan binatang paling berbisa didunia.
f. Kondisi penduduk
Jumlah penduduk Australia mencapai 23,9 juta jiwa ( WPDS, 2015)
dengan angka pertumbuhan 1,15% , jumlah penduduk relatif kecil njika di
bandingkan luas Australia yang besar, penduduk asli adalah Suku Aborigin.
Penduduk lainnya adalah pendatang dari berbagai negara dan benua. Rata –
rata ada 393 pendatang atau imigran / hari ke Australia. Struktur penduduk
Austalia berdasarkan usia menunjukan bahwa 18,3% penduduknya berada
dibawa 15 tahun, 67,7% berusia 15 -64 tahun dan 14% berusia 65 tahun atau
lebih. Ini menunjukan angka ketergantungan sebesar 20,7%
5. MESIR
a. Lokasi
- Mesir terletak di afrika utara dengan posisi sebagian negaranya
menghadap laut Mediterania dan laut Merah
- Letak Atronomis ; 25o BT-36o BT dan 22o LU – 32o LU
- Letak Geografis :
Utara : Berbatasan dengan Laut Mediterania
Barat : Berbatasan dengan Libya
Selatan : Berbatasan dengan Sudan
Timur : Berbatasan dengan laut merah
- Luas wilayah Mesir 1.500.000 km2 posisi Mesir sangat penting karena
adanya Terusan Sues yang memperpendek jarak dari Eropa ke Negara
Asia dan Australia atau sebaliknya. Sebelumnya harus mengelilingi Afrika
melewati pantai barat Afrika dan lautan di selatan Afrika
b. Iklim
Mesir memiliki iklim sup tropis dan gurun. Hanya ada dua musim utama
di mesir yaitu musim panas yang sangat panas ( hot summer) dan musim
dingin yang ringan (mild winter) setiap tahun antara maret dengan mei
terdapat angin yang berhembus dari selatan atau barat daya yang panas, kering
dan berdebu yang oleh penduduk lokal disebut Sirocco dan Khamsim.
c. Bentuk Muka Bumi
Sebagian besar wilayah Mesir merupakan Gumuk Pasir ( Sand Dunes) yang
terletak pada wilayah yang rendah antara Gurun Bagian Barat dan Gurun
Lybia.Bentuk muka bumi utama antara lain :
- Semenanjung Sinai terletak sebelah Timur Terusan Suez dan berbatasan
dengan Israel, yang terdiri atas dataran tinggi dan pegunungan.
- Gurun Arabia,pegunungan yang sangat kasar,sangat tandus dan
bergelombang.Posisinya terletak antara sungai Nil dan pegunungan di tepi
laut merah,Puncak tertinggi adalah Jabel Hemada ( 1977 m ).
- Gurun Libya adalah sebuah permukaan daratan yang letaknya lebih
rendahdi atas permukaan laut ( Depresi Kontinental ) berada di sebelah
barat dari sungai Nil.
- Lembah sungai Nil merupakan dataran rendah yang sangat subur dan
menjadi pusat aktivitas pertanian, sumber air bersih dan irigasi.Sekitar 80
% penduduk Mesir tinggal di lembah sungai Nil yang memiliki panjang
5.600 km dan menjadikannya sebagai sungai terpanjang di dunia.
d. Geologi.
Mesir memiliki sda berupa : Minyak dan Gas,Biji Besi,Posfat, Mangan,
Lempung, Gipsum, Talk, asbes, timah dan zinc. Gurun mesir menyediakan
pasokan garam yang melimpah.
e. Flora dan Fauna
- Mesir tidak memiliki hutan tapi umumnya tumbuhan yang ada merupakan
pohon daerah kering tropis dan sup tropis seperti pohon lontar (papyrus),
palma, kayu putih (eucalyptus), akasia dan semacam pohon cemara
(cypress).
- Fauna yang umum di jumpai adalah domba, onta dan keledai, selain itu
memiliki sekitar 300 jenis burung, binatang liar seperti Hiena, Jakal, Lynx,
luwak dan babi liar / sejenis kambing hutan disinai, juga reptil berupa
buaya dan ular di jumpai dilembah sungai Nil dan berbagai jenis ikan di
sungai Nil
f. Penduduk
Jumlah penduduk mesir mencapai 89,1 juta jiwa ( WPDS, 2015 ).
Sekitar 43% penduduknya tinggal didaerah perkotaan dan sekitar 2/3 dari
penduduk tinggal didaerah delta dan lembah sungai yang subur. Para petani
tradisional Mesir disebut fellahin, ada tiga kelompok utama penduduk mesir
yaitu :
- Orang Nubian dengan ciri kulit hitam, umumnya ada di selatan
- Orang Hamit dengan ciri kulit putih dan merupakan pendiri Mesir Kuno
- Orang Arab

Sebagian besar (90%) penduduk Mesir beragama Islam, sisanya sekitar 10% beragama
Kristen karena itu konstitusi Mesir berdasarkan pada hukum Islam.

C. DINAMIKA PENDUDUK BENUA-BENUA DI DUNIA


Penduduk senantiasa berubah dari sisi jumlah, distribusi dan komposisinya.
Perubahan tersebut dapat terjadi karena adanya peristiwa kelahiran, kematian maupun
karena adanya perpindahan penduduk atau migrasi. Karena itulah penduduk
mengalami dinamika atau di sebut dinamika penduduk yaitu perubahan keadaan
penduduk. Perubahan komposisi penduduk seperti budaya, etnik dan agama
menunjukan dinamika penduduk.
1. Dinamika penduduk Asia
- Berdasarkan data world population data sheet ( WPDS) tahun 2005
jumlah penduduk Asia mencapai 3.921.000.000 jiwa. Jumlah tersebut
bertambah menjadi 4.397.000.000 pada tahun 2015. Berarti penduduk Asia
bertambah sebesar 476 juta jiwa dalam kurun waktu sepuluh tahun.
Penduduk Asia tersebar tidak merata. Ada tiga negara di Asia yang
penduduknya terbesar di dunia yaitu Cina, India dan Indonesia.
- Dilihat dari komposisi berdasarkan usia : 0-14 tahun dan 65 tahun keatas
tergolong usia non produktif (33%), 15-65 tahun di kategorikan usia
produktif ( 67%), laju pertumbuhanya 1,5% per tahun, persebaran tidak
merata di setiap kawasan, contoh: Yaman, Suriah Arab Saudi, Laos dan
Yordania merupakan negara – negara dengan pertumbuhn tinggi, yaitu
diatas 2,5%
- Penduduk Asia memiliki kualitas yang dapat dilihat dengan menggunakan
ukuran Human Devellopment Index ( HDI) atau Indeks Pembangunan
Manusia (IPM). HDI merupakan gabungan dari indikator angka harapan
hidup sejak lahir ( Life Expectancy at Birth) ,pendidikan dan pendapatan
per kapita. Jika suatu negara memiliki skor HDI yang tinggi, maka negara
tersebut menunjukan angka harapan hidup yang lebih panjang, pendidikan
yang lebih lama ( pendidikan tinggi), dan pendapatan perkapita yang lebih
tinggi. Kualitas penduduk Asia ternyata bervariasi. Contoh : Jepang, Korea
Selatan Singapura, Brunai, Cina dan Saudia Arabia termasuk kedalam
kualitas sangat tinggi ( baik dari angka harapan hidup, pendidikan dan
pendapatan ) sedangkan Indonesia kategori sedang dan Nepal untuk
ketegori rendah.
- Dilihat dari komposisi berdasarkan ras, penduduk Benua Asia terdiri atas
ras utama yaitu ras Mongoloid, ras Kaukasoid dan ras Negroid.tipe ras
tersebut telah bercampur baur sehingga mengalami proses asimilasi antara
satu dengan lainnya
- Benua Asia memiliki budaya yang sangat beragam, tempat lahirnya
agama-agama di dunia, seperti Hindu, Sikh, Konfusianisme, Taosisme,
Shinto, Budha, Islam, Kristen dan Yahudi (Judaism) agama tersebut
,menyebar keberbagai wilayah di Asia dan Dunia, memiliki banyak bahasa
atau lebih dari satu bahasa asli/pribumi. Sebagai contoh di indonesia
terdapat sekitar 600 bahasa asli / daerah, Filipina terdapat 100 bahasa
daerah dan India 1683 bahasa daerah. Kekayaan dan keragaman budaya
Asia terlihat dari karya seni, literatur, musik, porselin,keramik,
kaligrafi,lukisan, peralatan dari gelas dan metal, tekstil dan arsitektur.
2. Dinamika penduduk Amerika
- Penduduk benua Amerika tahun 2005 mencapai angka 888.000.000 jiwa
sedangkan tahun 2015 mencapai 987.000.000 jiwa berarti terjadi
pertambahan penduduk sebesar 99.000.000 jiwa dalam kurun waktu 10
tahun, laju pertumbuhan tergolong rendah 0,9% per tahun, persebaran
tidak merata.
- Komposisi penduduk berdasarkan usia. 0-14 tahun sebesar (24 % ) dan 65
tahun ke atas (10%) dikategorikan tidak produktif (34%), kemudian 15-65
merupakan usia produktif.
- Kualitas penduduk bervariasi, negara yang kualitas tinggi adalah Amerika
Serikat, Kanada, Argentina, Chile, Meksiko, Brasil dan sejumlah negara
Amerika Latin lain, sedangkan kualitas penduduk sedang adalah Paraguay,
Bolivia dan sejumlah negara lain, penduduk asli Amerika adalah suku
Indian dan yang lain suku Eskimo.
- Penduduk pendatang berasal dari berbagai benua terdiri dari tiga ras utama
yaitu : ras Negroid dari Afrika, ras Mongolia dari Asia, dan ras Kaukasoid
yang berkulit putih dari Eropa. Dalam perkembangannya penduduk
pendatang dan penduduk asli saling berbaur hidup bersama sehinggah
dapat dijumpai adanya penduduk campuran.
- Budaya Amerika ada dua yaitu Amerika utara dan Amerika selatan, bahasa
utama adalah bahasa Inggris dan lainnya bahasa Spayol, Mandarin, Prancis
dan Jerman. Bahkan biro sensus memperkirakan lebih dari 300 bahasa
yang digunakan Di Amerika Serikat, sebagian besar menganut agama
Kristen ( 83%) sisanya Yahudi, Islam dan Athis.
- Budaya Amerika terlihat dari gaya berbusana, olaraga dan makan, contoh :
Jeans, Sepatu, Basebal, topi cowboy dan sepatu boot. Juga makan seperti
hamburger, hotdog, keripik kentang, makaroni, dalam bidang seni seperti
film dan acara tv sedangkan budaya amerika selatan/ Amerika Latin
didominsi oleh agama Katolik Roma, selebihnya Kristen Protestan, Hindu,
Islam, Animisme dan Shamanisme. Bahasa Portugis dan Spayol
merupakan bahasa utama di Amerika selatan selain itu ada bahasa lainnya
seperti Aymara di Bolivia, Wayuu di Venezuela dan Kolmbia dan
beberapa bahasa lain. Musik dan tari juga menjadi ciri budaya Amerika
Selatan Samba dari Brazil, Tango dari Argentina dan Urguay dan Cumbia
dari Kolombia.
3. Dinamika penduduk Eropa
- Pada tahun 2005 jumlah penduduk Eropa 730.000.000 juta jiwa, tahun
2016 adalah 742.000.000 juta jiwa,berarti penambahan sebesar
12.000.000.juta jiwa dalam kurun waktu 11 tahun. Pertambahannya relatif
lebih rendah dari pada Asia dan Amerika, itu tidak terlepas dari angka
kelahiran yang hanya 11 jiwa per 1000 dan kematian 11/1000 penduduk.
Bertambahnya dari migrasi yang masuk dari Eropa dan Benua lainnya.
Laju pertumbuhan rendah kurang dari 1% atau 0,2% per tahun, penduduk
tersebar di sejumlah wilayah, namun terkonsentrasi di kota – kota besar
seperti : Amsterdam, Brussel, London, Madrrid dan Warsawa.
- Komposisi penduduk berdasarkan usia.
0-14 tahun (16%) dan 65 tahun keatas (17%) dikategorikan usia tidak
produktif (33%) , 15-65 tahun adalah usia produktif (67%). Memiliki
kualitas hidup sangat tinggi, umumnya berada di Eropa Barat, Utara, dan
Selatan ( Inggris, Jerman, Prancis dan Spayol) sedangkan yang tergolong
tinngi eropa Timur ( Rumania, Ukraina dan Bulgaria. Penduduk Eropa
sangat beragam, namun termasuk keturunan induk bangsa Kaukasoid yang
terbagi menjadi beberapa suku bangsa. Berdasarkan ras dan ciri fisiknya,
penduduk Eropa yang di kelompokan menjadi 5 suku bangsa yaitu :
a. Bangsa Nurdik : ciri fisik memiliki rambut pirang, mata biru,
tengkorak panjang dan muka sempit
b. Bangsa Alpen : ciri fisik memiliki rambut hitam, mata hitam,
tengkorak lebar dan tidak terlalu tinggi
c. Bangsa Mediteran : ciri fisik memiliki rambut hitam, mata hitam,
badan dan tengkorak menyerupai Bangsa Nordik.
d. Bansa Slavia : ciri fisak menyerupai bangsa Alpen
e. Bangsa Dinarik : memiliki ciri rambut gelap dan banyak terdapat di
Rumania.
- Penduduk Eropa menganut beragam Agama : Katolik Roma, Kristen
Protestan, Kristen Ortodoks dan Yahudi, memiliki banyak ragam bahasa
atau setiap Negara memiliki satu bahasa resmi dan yang menjadi bahasa
internasional adalah bahasa Inggris. Ragam budaya dalam bentuk seni dan
makanan, seperti lukisan gua dan lukisan batu. Sumber budaya Eropa
adalah Yunani dan Romawi seperti bidang filsat sangat terkemuka.
4. Dinamika penduduk Afrika
- Pada tahun 2015, jumlah penduduk Afrika mencapai 1.171.000.000 juta
jiwa ( WPDS,2015) angka tersebut bertambah sebesar 265.000.000 juta
jiwa dari jumlah penduduk tahun 2005 yang berjumlah 906.000.000 jiwa.
Angka pertambahan tidak terlepas dari tingginya angka kelahiran yang
mencapai 36 tiap 1000 penduduk dan angka kematian 10 jiwa tiap 1000,
angka migrasi tersebut negatif kecuali Afrika Selatan, artinya ada
penduduk afrika yang bermigrasi ke Benua lainnya. Laju pertumbuhan
sangat tinggi yaitu 2,5% per tahun, sebaran penduduk tidak merata dan ada
wilayah Gurun yang tidak berpenghuni
- Kualitas penduduk Afrika umumnya relatif rendah berdasarkan HDI tidak
satu negara pun yang memiliki kualitas yang sangat tinggi, negara yang
memiliki kualitas tinggi hanya Aljazair dan Tunisia, sedangkan yang
sedang yaitu Mesir, Afrika Selatan dan Namibia. Yang kualitas rendah
yaitu : Sudan, Ethiopia, kenya dan Chad. Sebagian besar penduduk benua
Afrika adalah keturunan negro yang berkulit hitam ( di juluki Benua
Hitam) bangsa negro dibagi menjadi dua golongan yaitu :
a. Negro Sudan dengan ciri kulit hitam, bibir tebal dan rambut keriting.
b. Negro Bantu dengan ciri seperti Negro sudan tetapi kulitnya lebih
terang. Sacara garis besar penduduk Afrika di kelompokan menjadi
empat yaitu : ras negro, ras kaukasoid dari keturunan Arab, ras
kaukasoid dari keturunan eropa dan suku pribumi.Budaya sangat
beragam, agama yang beragam seperti : Islam, Kristen, Animisme,
Yahudi dan Katolik Roma. Karya seni berupa ukuran kayu, kerajinan
dari kulit dan alat musik, memiliki keragaman bahasa yang sangat
tinggi namun terdapat bahasa utama yang digunakan yaitu : Arab,
Swahili dan Hausa, bahasa yang di gunakan mencapai 1500-2000
bahasa namun dapat di kelompokan menjadi empat :
 Afro – Asiatika meliputi Afrika bagian Utara jumlahnya 200
bahasa.
 Nilo- Saharan wilayah tengah dan Timur afrika sekitar 140
bahasa.
 Congo – Saharan 1000 bahasa dengan 200 juta penutur\
 Ckoisin bagian barat afrika selatan 30 bahasa
5. Dinamika penduduk Australia
- Pada tahun 2015 penduduk Australia mencapai 23.900.000 jiwa, pada
tahun 2005 jumlah penduduk 20.400.000 jiwa, terjadi penambahan sebesar
3.500.000 jiwa dalam kurun waktu 10 tahun. Penambahan tersebut karena
adanya kelahiran 13 dari tiap 1000 penduduk dan kematian 7 dari
tiap1000. Australia menjadi tujuan migran dari berbagai Negara lainnya
yan mencapai angka 8, meskipun Australia Negara yang luas tetapi sedikit
daerah yang cocok untuk daerah hunian seperti daerah Pantai yang
iklimnya nyaman dan curah hujannya cukup, daerah pantai utara tidak di
huni penduduk karena iklim tropisnya sangat kering sedangkan
daerahpedalaman dan daerah pantai barat terlalu gersang. Lebih dari 85%
tinggal dikota kecil dan kota besar yang umumnya terletak di tepi pantai.
- Australia merupakan negara sekaligus benua dengan kualitas penduduk
yang sangat tinggi. Salah satu indikator kualitas penduduk yaitu angka
harapan hidup menunjukan kategori tinggi ( 82 tahun), kondisi kesehatan
yang baik, pendapatan yang tinggi (WPDS, 2015) mencapai 42.880 dolar.
Sebagian besar (92%) penduduk Australia adalah bangsa kulit putih atau
ras Kaukasoid .
- Australia memiliki budaya yang beragam, seperti budaya suku asli ( suku
Aborigin), penduduk selat Torresdan budaya suku pendatang. Bahasa
nasional Australi adalah bahasa ingrris.
- Sebagin besar penduduk Australia beragama Kristen Protestan (61,2%),
Budha (2,5%), Islam (2,2%), Hindu (1,3%) dan sejumlah agama lainnya.
D. Pengaruh Perubahan Ruang dan Interaksi Antarruang di Asia dan Benua
lainnya.
Perubahan rung dan interaksi antarruang dapat terjadi dalam berbagai lingkup
atau skala.Dalam lingkup yang Sempit perubahan ruang dan interaksi ruang
dapat terjadi antara Desa dan Kota dan dalam skala Luas dapat terjadi antara
Negara dan Benua.Perubahan ruang dan interaksi antar ruang dalam lingkup
Desa dan Kota menimbulkan berbagai pengaruh bagi Desa maupun Kota seperti
adanya alih fungsi lahan dari hutan menjadi pertanian dan pemukiman,serta
dari pertanian menjadi pemukiman atau adanya bentuk perpindahan dari Desa
ke Kota.
Kota – kota di Asia dan Benua lainnya menjadi tujuan penduduk dari Desa –
desa di sekitasnya. Interaksi keruangan antar Desa dan Kota di Asia dan Benua
lainnya telah berdampak secara ekonomi, sosial, budaya, politk dan pendidikan.
Dampak dari Interaksi Desa dan Kota adalah :
1. Semakin beragamnya orientasi mata pencaharian dari pertanian
berkembang menjadi Indutri yang memanfaatkan hasil pertanian.
2. Semakin meningkatnya produktifitas pertanian dan adanya teknologi tepat
guna atau cara bertani yang lebih maju.
3. Semakin baiknya sarana transpotasi antara Desa dan Kota, sehingga
memperlancar mobilisasi penduduk maupun barang dari Desa ke Kota atau
sebaliknya.
4. Budaya Kota biasanya masuk ke Desa, baik cara berpakaian, bahasa,seni
dan sebagainya tidak selalu sesuai denga budaya Desa.
5. Berkembangnya media massa membuat warga Desa semakin melek dengan
isu-isu politik yang sedang berkembang sehingga kesadaran politik warga
Desa terus meningkat.
6. Makin banyaknya Guru dan Sekolah di bangun di Desa, sehingga tingkat
pendidikan di Desa meningkat.
Bagi Kota dan Desa memiliki peran yang sangat penting. Interaksi
keruangan antara Kota dan Desa membawa pengaruh terhadap kehidupan
ekonomi, sosial, budaya dan politik di Kota.
Pengaruh tersebut adalah sebagai berikut :
1. Secara ekonomi Kota memperoleh sumber daya dari Desa baik berupa
sumber daya manusia berupa tenaga kerja, sumber daya alam berupa
hasil pertanian atau hasil tambang.
2. Penduduk Desa yang bekerja di Kota sebagian tidak menjadi penduduk
Kota yang sukses dan sebagian menimbulkan masalah kemiskinan di
Kota yang tampak dengan adanya pemukiman kumuh.
3. Kota di huni oleh penduduk pendatang dari Desa yang sebagian masih
mempertahankan budaya atau cara hidup di Desa.
Pengaruh interaksi keruangan bisa terjadi antar Negara dan antar
Benua.Jarak dan jauh tidak lagi menjadi hambatan dalam berinteraksi,
kemajuan teknologi informasi dan komonikasi serta transportasi.
Peristiwa di suatu Negara dengan cepat di saksikan oleh penduduk di
Negara atau Benua lainnya.
Pengaruh antar Negara berupa pegaruh ekonomi, sosial, budaya dan
politk sebagai berikut :
1. Pengaruh perubahan dan interaksi ruang antar negara terhadap
kehidupan ekonomi terjadi karena adanya kebutuhan baik barang
maupun jasa yang tidak mampu di produksi oleh suatu negara, baik
tenaga kerja yang terlibat dan memperoleh Devisa.
2. Pengaruh perubahan dan interaksi ruang antar negara terhadap
kehidupan sosial melibatkan manusia sebagai pelakunya, bisa saling
bertemu atau melalui media komonikasi.
3. Pengaruh perubahan dan interaksi ruang antar negara terhadap
kehidupan budaya tidak hanya bertemu secara fisik melalui tatap
muka, melalui media transportasi dan komonikasi, contoh cara
berpakaian seorang artis Hollywood dengan cepat di tiru oleh banyak
masyarakat di negara atau benua lain.
4. Pengaruh perubahan dan interaksi ruang antar negara terhadap
kehidupan politik. Kehidupan politik suatu negara sering kali di
pengaruhi oleh negara atau benua lain.
Bentuk komonikasi antar wilayah atau negara di dunia contoh
pertikaian antara Israel dengan Palestina memengaruhi kebijakan
pemerintah dalam melakukan hubungan dengan Israel maupun
Palestina.
5. Pengaruh perubahan dan interaksi ruang antar negara terhadap
pendidikan.
Pendidikan merupakan modal dasar untuk menuju kemajuan suatu
bangsa.Masyarakat Desa dan Kota harus menyadari pentingnya
pendidikan, memberikan fasilitas sampai ke Desa-desaa dan banyak
penduduk Desa yang datang atau melanjutkan pendidikan di
Kota.Banyak negara berkembang mengirim Pelajar dan Mahasiswa
ke Negara-negara Maju dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas
sumber daya manusia di Negara-negara berkembang, fasilitas Bea
Siswa bagi Negara-negara berkembang.

Vous aimerez peut-être aussi