Vous êtes sur la page 1sur 3

Acipimox adalah turunan iacin yang juga berfungsi sebagai agen hypolipidemic.

Obat ini digunakan


dengan dosis rendah, meskipun demikian masih belum dikonfirmasi apakah dosis yang
direkomendasikan bisa efektif seperti standart dosis nicotinic acid.

Kontraindikasi ACIPIMOX dan info yang Harus Didiskusikan ke


Dokter
Acipimox akan menimbulkan kontraindikasi pada pasien dengan kondisi medis hipersensitif pada
beberapa substansi aktif. Obat ini tidak diperbolehkan untuk diberikan kepada pasien dengan
kondisi severe renal impairment dengan kreatin kurang dari 30 ml/min. Selain itu pengobatain
hyperlipidaemia hanya direkomendasikan kepada pasien dengan tipe kondisi medis
hyperlipoproteinaemia yang masih mampu untuk ditangani.

Rendahnya kolesterol dan pola makan rendah lemak, dengan batasan konsumsi alkohol, olahraga
teratur dan pengurangan berat badan pada kegemukan adalah terapi-terapi yang dianjurkan pada
langkah awal penanganan dengan acipimox. Untuk acipimox sendiri direkomendasikan untuk
penggunaan dalam jangka waktu panjang dan segala hal yang berkaitan termasuk jenis dan tipe
lipid harus diperiksa dan dipertimbangkan sebelum penanganan dan periodik determinasi dari
serum lipid harus didapatkan untuk mengkonfirmasi efek yang diinginkan dari terapi yang sedang
dijalankan. Fungsi lain yang harus dipertimbangkan adalah hepatic dan renal.

Beberapa obat tidak cocok digunakan untuk sebagian orang denga kondisi medis tertentu dan
mungkin juga bisa diminum namun dengan pengawasan ekstra. Untuk beberapa alasan di bawah ini,
sebelum mengkonsumsi Acipimox sangat penting bahwa dokter anda mengetahui bahwa kondisi-
kondisi seperti berikut :

 Apabila sedang hamil, berusaha untuk hamil atau sedang menyusui


 Apabila anda memiliki masalah penyakit ginjal
 Apabila ada luka di lambung
 Apabila anda sedang mengkonsumsi obat lain. Termasuk di dalamnya yang anda beli tanpa resep
dokter, seperti obat-obatan herbal dan vitamin
 Jika anda pernah memiliki riwayat alergi terhadap obat-obatan lain

nterkasi Acipimox dengan Obat Lain


Tidak ada interaksi yang pernah dilaporkan dengan agen penurun lipid lain. Meskipun demikian
kombinasi dengan statin atau fibrate seharusnya digunakan dengan waspada karena adanya laporan
resiko peningkatan event musculoskeletal dengan nicotinic acid ketika digunakan dengan kombinasi
dengan agen penurunan lipid lainnya. Tidak ada interaksi yang terlihat dengan obat jenis digoxin
dan warfarin.

Tidak ada bukti yang ditemukan pada riset kepada hewan bahwa acipimox bersifat teratogenic.
Walaupun demikian, ada kemungkinan akan tidak berkembangnya fetus yang ada pada kehamilan
hewan betina yang diberikan dosis tinggi acipimox. Hal ini bisa terjadi karena akan menyebabkan
racun pada kehamilan.
Prosedur Minum obat Acipimox
Acipimox bisa dikonsumsi setelah adanya penilaian dan penanganan dari sisi lain seperti berubahnya
pola makan, pengurangan berat badan, dan perubahan gaya hidup sehat seperti membiasakan
olahraga. Obat ini diminum secara oral dan sebelum meminumnya, bacalah cara pemakaian yang
tertera pada bagian belakang bungkus obat yang telah dicetak oleh perusahaan yang menerbitkan.
Anda akan mendapatkan informasi mengenai Acipimox dan memberi anda daftar yang lengkap
tentang kemungkinan efek samping yang akan terjadi. Minum Acipimox dengan makanan ringan
atau setelah selesai makan. Tidak mengapa untuk minum acipimox dengan segelas air putih.

Ukuran Dosis Minum Obat Acipimox


Masing-masing orang akan diberikan dosis yang berbeda sesuai dengan kebutuhan tubuh dan
setelah mendapatkan penilaian lainnya. Namun secara umum, dosis yang diberikan kepada orang
dewasa adalah 250 mg berbentuk kapsul, diminum 2 – 3 x setiap harinya saat atau setelah makan.
Untuk dosis tinggi melebihi 1200 mg per harinya biasanya direkomendasikan untuk pemakaian
dalam jangka waktu panjang. Perkembangan pada gambar lipid plasma akan meningkat dan terlihat
di bulan pertama saat terapi.

Untuk pasien dengan kondisi medis penyakit kronis di ginjal atau renal impairment dengan jumlah
kreatin lebih dari 60 ml/min tidak memerlukan pengurangan dosis.

Apa yang terjadi jika overdosis obat Acipimox?


Apabila terjadi overdosis akibat Acipimox, segera datangi unit gawat darurat terdekat dan sebaiknya
membawa obat-obatan, vitamin, herbal yang sedang dikonsumsi oleh pasien untuk memudahkan
diagnosa dokter. Apabila ada dosis yang terlewat maka sesegera mungkin konsumsi dosis tersebut,
namun jika sudah mendekati waktu konsumsi dosis selanjutnya maka jangan menambah jumlah
dosis.

Bagaimana cara penyimpanan obat Acipimox?

1. Simpan di tempat yang jauh dari jangkauan hewan dan anak-anak.


2. Jangan terkena sinar matahari langsung dan jangan disimpan di tempat yang
lembab seperti lemari kamar mandi. Tempatkan pada suhu ruangan.
3. Jika tablet berubah warna maka segera kembalikan ke apotek yang memberi anda
Acipimox.
4. Sangat tidak dianjurkan untuk membuang obat yang sudah kadaluarsa atau tidak
terpakai lagi di saluran pembuangan atau toilet karena untuk mengurangi resiko
pencemaran lingkungan.
5. Sisa obat apapun yang anda miliki sebaiknya diberikan kembali ke farmasi untuk
dibantu pembuangannya secara tepat.

Efek Samping Obat Acipimox

Meskipun memiliki efek yang luar biasa, kebanyakan obat-obatan dapat menyebabkan efek
samping yang tidak diinginkan, meskipun tidak semua orang akan mengalaminya. Efek yang tidak
diinginkan seringkali meningkat khususnya apabila tubuh sedang beradaptasi dengan substansi obat
yang baru. Berikut adalah beberapa efek samping yang telah dilaporkan, namun jika efek samping
ini terus berlanjut dan menjadi sangat parah maka segera hubungi dokter :

 Sakit kepala – Sakit kepala sangat sering terjadi pada minggu-minggu awal
penggunaan Acipimox. Mintalah kepada farmasi untuk memberi rekomendasi obat
sakit kepala yang cocok.
 Flushing – Flushing adalah kondisi dimana ada sensasi kehangatan disertai eritema
sementara dibagian wajah, leher, telinga, dada dan anggota badan yang lain. Hal ini
disebabkan oleh meningkatnya aliran darah ke kulit. Namun demikian flushing
hanya terjadi pada hari-hari pertama pemakaian Acipimox.
 Maag – Untuk meminimalisir ketidaknyamanan akibat maag, maka hindari
makanan yang penuh rempah-rempah dan juga makanan pedas. Selalu minum
Acipimox setelah makan.
 Tangan gatal-gatal – Obat-obatan adalah salah satu penyebab alergi kulit. Tangan
gatal-gatal adalah salah satu gejala bahwa tubuh kita mengeluarkan respon alergi.
Gejala ini sangat umum namun hanya 1 dari 10 orang yang mungkin merasakannya.
Segera hubungi dokter apabila gejala berlanjut.

Acipimox adalah salah satu obat yang diresepkan untuk jangka waktu yang panjang. Jadi sangat
penting untuk tidak melewatkan dosis dan meminumnya di jam yang sama. Efek positif dari obat ini
akan terlihat jika anda juga menjaga pola makan yang sehat, mengurangi konsumsi alkohol dan rajin
berolahraga. Pemeriksaan secara berkala ke dokter juga sangat dianjurkan, terutama untuk
memeriksa kondisi ginjal.

Vous aimerez peut-être aussi