Vous êtes sur la page 1sur 3

Analisis tentang perusahaan PT.

ELNUSA

1. Visi Misi dan Value perusahaan


Visi : “Perusahaan Jasa Energi Terkemuka yang Memberikan Solusi Total”
Misi :
a) Meningkatkan kelangsungan bisnis yang berkelanjutan dan menguntungkan dalam
industri energi dalam negeri dan internasional untuk memenuhi harapan pemegang
saham.
b) Memenuhi dan menjaga kepuasan pelanggan dengan memberikan Total Solution
melalui sinergi, operational Excellence, QHSE dan prinsip-prinsip GCG.
c) Meningkatkan kesejahteraan dan kesempatan untuk berkembang bagi karyawan.
d) Membangun hubungan yang harmonis dan saling menguntungkan dengan pemerintah,
mitra, dan masyarakat.
Value :
a) Clean
Memiliki integritas, komitmen tinggi dan dapat diandalkan dalam menjalankan setiap
aktivitas bisnis perusahaan.
b) Respectful
Terpercaya di dalam komunitas bisnis dan lingkungan karena memiliki keahlian dan
semangat yang tinggi di bidangnya dalam menyelesaikan pekerjaan secara cepat dan akurat,
memahami kebutuhan pelanggan, memberikan pelayanan terbaik untuk mencapai kepuasan
pelanggan serta menjadikan keselamatan kerja sebagai prioritas utama dalam melaksanakan
setiap aktivitas.
c) Synergy
Bersikap proaktif menjalin kerja sama dengan pelanggan, mitra usaha, masyarakat, karyawan
dan pemegang saham.

2. Layanan yang diberikan


Segmentasi bisnis Elnusa saat ini meliputi 3 (tiga) kategori yaitu Jasa Hulu Migas
Terintegrasi, Jasa Penunjang Hulu Migas dan Jasa Hilir Migas. Jasa Hulu Migas Terintegrasi
adalah bisnis inti dan tulang punggung operasional Perseroan, yang terdiri dari dua divisi
utama melakukan bisnis yakni di layanan jasa pemetaan data dan seismik (geosains), jasa
pengeboran dan dukungan untuk pemeliharaan dan pengelolaan lapangan migas.

3. Perilaku dan Sikap karyawan


a) Kedisiplinan menjalankan aktivitas kerja berdasarkan ketepatan ukuran-ukuran
peraturan perusahaan , ketepatan waktu dan komitmen dalam menjalankan janji yang
diucapkan . Kedisiplinan juga mengacu dalam tatanan norma , agama, budaya yang berlaku
b) Bertanggung jawab yaitu tindakan-tindakan yang didasarkan pada niat atau motivasi
yang baik dan benar , dijalankan dengan cara cara yang baik dan benar , serta dengan
kesadaran pribadi bersedia menerima konsekuensi atas tindakan tersebut
c) Cepat tanggap dan berinisiatif . Perilaku cepat adalah penggunanaan waktu yang
efisien . Tanggap adalah kepedulian untuk memperbaiki hal-hal yang diketahui tidak benar
atau kurang etis .Sedangkan beriinisiatif adalah kemampuan antisipatif atas situasi atau
persoalan pada potensial yang muncul
d) Efektif dalam berkomunikasi adalah kemampuan untuk mendengarkan pendapat
orang lain , memahaminya dengan benar kemudian meresponnya secara tepat . Dalam suatu
organisasi atau perusahaan , untuk mencapai tujuan bersama maka diperlukan kerjasama dari
anggota-anggota yang ada didalamnya
e) Peka dan peduli untuk kebaikan , memiliki ambang batas optimal atas rangsangan
lingkungan yang memerlukan reaksi untuk perbaikan dan pengembangan . Peduli adalah
sikap yang dimunculkan dalam perilaku dimana seseorang menunjukan perhatian khusus
pada kondisi yang kurang semstinya dan perlu dibenahi untuk perbaikan.

4. Keuunggulan yang diberikan perusahaan dibanding kompetitor


a) Komitmen yang tinggi terhadap kualitas. Semua perusahaan harus memperhatikan
aspek kualitas dalam setiap proses bisnis, produk yang dihasilkan dan kualitas pelayanannya
pada konsumen
b) Aspek permodalan kuat. Perusahaan yang memiliki modal besar dan super besar dapat
dipastikan akan leluasa dalam menjalankan bisnis, dan melakukan ekspansi ke seluruh
wilayah indonesia
c) Service center yang tersebar luas dan berkualitas. Sebagai perusahaan yang bisa
bersaing secara global, maka harus memiliki servis center yang luas.
d) Pelayanan konsumen yang optimal dan berkualitas “PRIMA”. Pelayanan konsumen
yang optimal dan prima sudah tentu menempatkan konsumen sebagai pusat aktifitas bisnis
perusahaan. Perusahaan harus benar-benar menempatkan konsumen sebagai raja yang harus
dilayani, dipenuhi kebutuhannya, dipuaskan perasaannya, dan tidak dikecewakan.
e) Menerapkan program CSR yang luas dan berkelanjutan. Biasanya perusahaan besar
apalagi perusahaan trans nasional selalu menerapkan program CSR sebagai bentuk
kepeduliannya terhadap masalah sosial dan lingkungan.
f) Penerapan harga produk yang variatif. Sebenarnya penerapan harga produk ini sangat
terkait dengan diversifikasi produk yang dihasilkan perusahaan.
g) Sumber daya manusia yang dimiliki berkualitas. Sebagaimana diketahui oleh
mahasiswa jurusan manajemen, bahwa yang namanya sumber daya manusia adalah aset
penting dalam menentukan sukses tidaknya perusahaan. Untuk bisa menjadi besar dan
berskala global, perusahaan harus memiliki jajaran manajemen atau pemimpin yang cerdas,
berpendidikan tinggi, memiliki kompetensi tinggi, trampil, cekatan, memiliki multiple skill,
dan mampu menjalankan roda organisasi dan aktifitas perusahaan dengan baik

5. Saran untuk kemajuan pelayanan pada perusahaan


a) Menampung segala hal keluh kesah yang dirasakan karyawan dan berusaha
memenuhi kebutuhan yang diperlukan karyawan demi menunjang kelancaran dalam bekerja
b) Memberikan suasana nyaman dan menyenangkan dalam area perusahaan agar
karyawan lebih produktif dalam bekerja
c) Memberikan bonus kepada karyawan yang memiliki kontribusi lebih bagi perusahaan

Vous aimerez peut-être aussi