Vous êtes sur la page 1sur 3

ADAB SANTRI MUHAMMADIYAH BOARDING-ELEMENTARY SCHOOL

SD MUHAMMADIYAH KRIYAN JEPARA

1. Program MB-ES ini berdurasi sepekan Senin sampai dengan Sabtu


2. Santri diantar oleh orang tua pada hari Senin Pagi paling lambat jam 06.30 dan di
jemput pulang pada hari Sabtu jam 11.00.
3. Jadwal Sambangan santri oleh wali santri hanya sekali setiap pekan yaitu pada hari
Rabu jam 19.30 s/d 20.30
4. Semua santri diwajibkan mengikuti semua program kegiatan MB-ES dengan Tertib,
serius dan fokus.
5. Pakaian yang harus dibawa saat Mondok :
a. Searagam harian sekolah
b. baju muslim 2 stel
c. T-shirt 3 buah
d. Celana panjang 2 buah
e. Sarung 1 buah
f. Jilbab 2 buah ( bagi perempuan)
g. Bawahan panjang 3 buah
6. Santri Putra diwajibkan memakai baju muslim panjang saat aktivitas ibadah Ngaji dan
Sholat, berpeci aktivitas lain seperti main, makan dan istirahat memakai kaos (t-shirt)
7. Santri putri diwajibkan memakai pakaian muslimah.
8. Semua santri diwajibkan menitipkan uang sakunya ke ustadz/ustadzah, maksimal uang
saku sebesar 50 ribu rupiah untuk selama sepekan.
9. Waktu jajan hanya diperbolehkan sekali saja dalam sehari.
10. Area santri untuk bermain adalah pondok dan di dalam lingkungan SD, selain dari itu
tidak diperkenankan.
11. Kamar mandi dan toilet yang disediakan di pondok bila masih kurang bisa
menggunakan toilet sekolah dan menggunakannya HARUS bergantian.

MUHAMMADIYAH BOARDING-ELEMENTARY SCHOOL


SD MUHAMMADIYAH KRIYAN JEPARA
ADAB TIDUR

1. Persiapan tidur adalah jam 21.00


2. Ke Kamar mandi untuk bersih-bersih, buang air dan gosok gigi.
3. Berwudhu seperti wudhu mau sholat.
4. Sholat lail diawal sebanyak 8 rekaat
5. Berdzikir dan berdoa (baca surat mu’awidzatain dan al ikhlas
dan baca istighfar sebanyak-banyaknya sampai tertidur).
6. Tidak diperkenankan berbincang-bincang melampau batas.
7. Paling lambat Jam 21.30 sudah harus tertidur.
8. Semua santri akan dibangunkan jam setengah empat dan
paling lambat jam empat kurang seperempat.
9. Bangun tidur segera untuk ambil wudhu dan sholat witir 3
rekaat sebagai penutup sholat lail.
10. Siap-siap berangkat ke masjid 10 menit sebelum adzan
shubuh, jangan lupa membawa Al-Qur’an untuk murattal
Qur’an.

MUHAMMADIYAH BOARDING-ELEMENTARY SCHOOL


SD MUHAMMADIYAH KRIYAN JEPARA
ADAB KHUSUS KE MASJID DAN DI DALAM MASJID

1. Berjalan dengan tertib dan mengucapkan salam dan salim


dengan jamaah masjid.
2. Bagi Santri putri Bermukena dari poondok disaat mau ke
Masjid untuk melaksanakan sholat.
3. Bagi santri putra Memakai baju panjang dan atau besarung
serta berpeci.
4. Menata sandal sebagaimana shaf sholat.
5. Jangan lupa berdoa sebelum memasuki masjid, agar
dibukakan pintu Rahmat-Nya.
6. Semua Santri diwajibkan membawa Al-Qur’an disaat mau
sholat jamaah di masjid.
7. Semua santri diwajibkan sholat sunnah tahiyyatul masjid 2
rekaat dilanjutkan murattal Qur’an 7 menit sebelum adzan
dengan duduk pada barisan belakang.
8. Bila selesai murattal quran, al quran ditempatkan pada
tempatnya dan harus dibawa kembali ke pondok.
9. Selama di dalam masjid tidak diperkenankan berbicara selain
urusan ibadah dan menunjukkan sikap santun seorang santri.

Vous aimerez peut-être aussi