Vous êtes sur la page 1sur 2

HAK DAN KEWAJIBAN PASIEN

SK DIREKTUR RSDM No. 445/2508/1997


DASAR SE DIRJEN YANMED No. YM.02.04.3.5.2504

HAK PASIEN
Hak pasien adalah hak-hak pribadi yang dimiliki manusia sebagai pasien :
1. Mengetahui peraturan dan ketentuan rumah sakit yang mengatur sikap tindak
sebagai pasien
2. Mendapatkan pelayanan yang manusiawi, adil dan jujur
3. Memperoleh pelayanan medis yang bermutu sesuai dengan standar profesi
kedokteran/ kedokteran gigi tanpa diskriminasi
4. Memperoleh asuhan dan pelayanan keperawatan sesuai dengan standar
profesi keperawatan
5. Memilih dokter dan kelas perawatan sesuai dengan standar profesi
keperawatan
6. Mendapatkan perawatan oleh dokter yang secara bebas menentukan
pendapat klinis dan pendapat etisnya tanpa campur tangan dari pihak luar.
7. Meminta konsultasi kepada dokter lain (“second opinion”) terhadap penyakit
yang dideritanya dengan sepengetahuan dokter yang merawatnya
8. Mendapatkan “privacy” dan kerahasiaan penyakit yang diderita termasuk
data-data medisnya
9. Mendapat informasi yang meliputi :
a. Penyakit yang diderita
b. Tindakan medis yang akan dilakukan
c. Kemungkinan penyulit sebagai akibat tindakan medis tersebut dan
tindakan untuk mengatasinya
d. Alternatif terapi lainnya
e. Prognosis penyakitnya
f. Perkiraan biaya pengobatan
10. Menyetujui/ memberikan dan membatalkan ijin tersebut atas tindakan yang
akan dilakukan oleh dokter sehubungan dengan penyakit yang dideritanya.
11. Menolak pengobatan dan tindakan medis yang akan dilakukan terhadap
dirinya dan mengakhiri pengobatan serta tindakan medis atas tanggung
jawab sendiri sesudah memperoleh informasi yang jelas tentang penyakitnya
kecuali kasus penyakit menular atau keadaan sakit jiwa
12. Dalam keadaa kritis dapat didampingi keluarganya, pengacara, ahli waris,
kecuali jika tidak dijinkan dengan alasan pengobatan
13. Mendapatkan keamanan dan keselamatan dirinya selama dalam perawatan
14. Mengajukan usul, saran, perbaikan atas perlakuan terhadap dirinya
15. Menerima atau menolak bimbingan moril dan spirituil
16. Memeriksa dan menerima penjelasan pembayaran

KEWAJIBAN PASIEN
1. Mentaati/ mematuhi segala peraturan dan tata tertib yang berlaku
2. Mentaati/ mematuhi segala petunjuk dan nasehat dokter dan perawat yang
berkaitan dengan pengobatannya
3. Memberikan informasi selengkap-lengkapnya dengan jujur tentang penyakit
yang dideritanya kepada dokter yang merawatnya
4. Melunasi semua pembiayaan atas jasa pelayanan rumah sakit
5. Memenuhi hal-hal yang telah disepakati/ perjanjian yang telah dibuat
6. Menghormati “privacy” dokter dan perawat yang mengobatinya
HAK DAN KEWAJIBAN DOKTER
SK DIREKTUR RSDM No. 445/2508/1997
DASAR SE DIRJEN YANMED No. YM.02.04.3.5.2504

HAK DOKTER

Dokter berhak :
1. Mendapatkan perlindungan hukum dalam melaksanakan tugas sesuai
dengan profesinya
2. Untuk bekerja menurut standar profesi serta berdasarkan hak otonomi
3. Untuk menolak keinginan pasien yang bertentangan dengan peraturan
perundang-undangan, profesi dan etika
4. Menghentikan jasa profesionalnya kepada pasien apabila misalnya hubungan
dengan pasien sudah berkembang begitu buruk sehingga kerja sama yang
baik tidak mungkin diteruskan lagi, kecuali untuk pasien gawat darurat dan
wajib menyerahkan pasien kepada dokter lain
5. Dokter berhak atas “privacy” (berhak menuntut apabila nama baiknya
dicemarkan oleh pasien dengan ucapan/ tindakan yang melecehkan atau
memallukan)
6. Mendapatkan informasi lengkap dari pasien yang dirawatnya atau
keluarganya
7. Atas informasi atau pemberitahuan serta dalam menghadapi pasien yang
tidak puas terhadap pelayanannya
8. Untuk diperlakukan adail dan jujur, baik oleh RSDM maupun oleh pasien
9. Untuk mendapatkan imbalan atas jasa profesi yang diberikan berdasarkan
perjanjian atau ketentuan/ peraturan yang berlakku di RSDM

KEWAJIBAN DOKTER

Dokter Wajib :
1. Mematuhi peraturan RSDM sesuai dengan hubungan hukum antara dokter
tersebut dengan RSDM
2. Memberikan pelayanan medis sesuai dengan standar profesi dan
menghormati hak-hak pasien
3. Merujuk pasien ke dokter/ rumah sakit lain yang mempunyai keahlian/
kemampuan yang lebih baik apabila ia mampu melakukana suatu
pemeriksaan atau pengobatan
4. Memberikan kesempatan kepada pasien agar senantiasa dapat berhubungan
dengan keluarga dan dapat menjalankan ibadah sesuai dengan keyakinannya

Vous aimerez peut-être aussi