Vous êtes sur la page 1sur 11

ANALISIS EKSPLORASI DATA NILAI

DOSEN PADA SINTA KEMENRISTEKDIKTI


3 TAHUN TERAKHIR
Niam Zuhdi Yuliarto (06211640000061) (1), Dr. Suhartono, S.Si., M.Sc. (2), Ulil Azmi,
S.Si, MSc (3)
Statistika, Fakultas Matematika Komputasi, dan Sains Data,Institut Teknologi Sepuluh
Nopember
Jl. Arief Rahman Hakim, Surabaya 60111
E-mail: (1) niam.lovers@gmail.com, (2) suhartono@statistika.its.ac.id,
(3)
ulilazmi0211@gmail.com
Abstrak - Dosen merupakan salah satu komponen esensial dalam sistem pendidikan tinggi di
Indonesia. Peran, tugas, dan tanggung-jawab dosen sangat penting dalam mewujudkan tujuan
pendidikan nasional, yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa, dan meningkatkan kualitas sumber
daya manusia Indonesia. Kualitas sumber daya manusia yang dimaksud adalah meliputi kualitas
keimanan/takwa, akhlak mulia, penguasaan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni, dalam rangka
mewujudkan masyarakat Indonesia yang maju, adil, makmur, dan beradab. Sebagai seorang dosen,
mengupload sebuah jurnal adalah sebuah keharusan. Bahkan saat ini jumlah jurnal atau karya
ilmiah yang telah dipunlikasi dapat dijadikan patokan sebagai dosen berprestasi. World Class
University (WCU) menempatkan publikasi ilmiah, mencakup jumlah dan sitasi sebagai salah satu
indikator dalam melakukan pemeringkatan perguruan tinggi di seluruh dunia. Sejalan dengan itu,
jurnal ilmiah Indonesia, sebagai wadah publikasi ilmiah terus mengalami peningkatan baik yang
terakreditasi nasional maupun bereputasi Internasional. Sebagai apresiasi terhadap upaya yang
dilakukan dalam mendorong peningkatan publikasi dan jurnal, Kementerian Riset, Teknologi, dan
Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) menyelenggarakan Acara Pemberian Penghargaan Sinta
(SINTA AWARD). Namun tidak hayal masih terdapat kesenjangan antar satu dosen dengan dosen
yang lainnya. Terdapat dosen yang tergerak untuk mempublikasi jurnal-jurnal karyanya dan
banyak juga dosen yang tidak tertarik dengan program dari Kemenristekdikti ini. Sehingga
persaingan untuk mendapatkan penghargaan ini semata-mata hanya untuk dosen yang aktif dalam
3 tahun terkahir saja. Maka untuk itu perlu dilakukan eksplorasi data untuk mengetahui gambaran
mengenai permasalahan ini sehingga dapat digunakan sebagai acuan untuk peningkatkan efisiensi
dari program ini.
Kata Kunci: Dosen, Eksplorasi Data, Jurnal, Kemenristekdikti, Sinta.

PENDAHULUAN
Dosen merupakan salah satu komponen esensial dalam sistem pendidikan tinggi
di Indonesia. Peran, tugas, dan tanggung-jawab dosen sangat penting dalam
mewujudkan tujuan pendidikan nasional, yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa,
dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia. Kualitas sumber daya
manusia yang dimaksud adalah meliputi kualitas keimanan/takwa, akhlak mulia,
penguasaan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni, dalam rangka mewujudkan
masyarakat Indonesia yang maju, adil, makmur, dan beradab.
Untuk menjalankan fungsi, peran, dan kedudukan yang sangat strategis itu,
tentu diperlukan sosok dosen yang kompeten dan profesional dalam melaksanakan
tugasnya sebagaimana diamanatkan UU RI Nomor 14 Tahun 2005 Tentang Guru
dan Dosen. Bahwa dosen dinyatakan sebagai pendidik profesional dan ilmuwan
dengan tugas utama mentranformasikan, mengembangkan, dan menyebar luaskan
ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni melalui pendidikan, penelitian, dan
pengabdian kepada masyarakat. Sementara itu istilah profesional dinyatakan
sebagai pekerjaan atau kegiatan yang dilakukan oleh seseorang dan menjadi sumber
penghasilan kehidupan yang memerlukan keahlian, kemahiran atau kecakapan yang
memenuhi standar mutu atau norma tertentu serta memerlukan pendidikan profesi.
Sebagai seorang dosen, mengupload sebuah jurnal adalah sebuah keharusan.
Bahkan saat ini jumlah jurnal atau karya ilmiah yang telah dipunlikasi dapat
dijadikan patokan sebagai dosen berprestasi. World Class University (WCU)
menempatkan publikasi ilmiah, mencakup jumlah dan sitasi sebagai salah satu
indikator dalam melakukan pemeringkatan perguruan tinggi di seluruh dunia.
Sejalan dengan itu, jurnal ilmiah Indonesia, sebagai wadah publikasi ilmiah terus
mengalami peningkatan baik yang terakreditasi nasional maupun bereputasi
Internasional. Sebagai apresiasi terhadap upaya yang dilakukan dalam mendorong
peningkatan publikasi dan jurnal, Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan
Tinggi (Kemenristekdikti) menyelenggarakan Acara Pemberian Penghargaan Sinta
(SINTA AWARD) dengan memberikan hibah dan insentif dengan jumlah: Rp.
28.769.350.000, ke dalam 9 kategori.
Peningkatan ini adalah dampak dari kebijakan – kebijakan yang telah ditetapkan
sebelumnya untuk mendukung peningkatan publikasi dan jurnal. Kebijakan yang
telah dibuat oleh Kemenristekdikti, diantaranya: persyaratan menghasilkan artikel
ilmiah yang telah dimuat dalam jurnal ilmiah terakreditasi bagi setiap jenjang
jabatan fungsional dosen, peneliti, guru, widyaiswara, perekayasa serta fungsional
lainnya. Namun tidak hayal masih terdapat kesenjangan antar satu dosen dengan
dosen yang lainnya. Terdapat dosen yang tergerak untuk mempublikasi jurnal-
jurnal karyanya dan banyak juga dosen yang tidak tertarik dengan program dari
Kemenristekdikti ini. Sehingga persaingan untuk mendapatkan penghargaan ini
semata-mata hanya untuk dosen yang aktif dalam 3 tahun terkahir saja. Maka untuk
itu perlu dilakukan eksplorasi data untuk mengetahui gambaran mengenai
permasalahan ini sehingga dapat digunakan sebagai acuan untuk peningkatkan
efisiensi dari program ini.

TINJAUAN PUSTAKA
1. Bubble Chart
Bubble Chart adalah tipe grafik yang memberikan tampilan 3 dimensi dari data
yang berbentuk gelembung. Grafik gelembung adalah variasi dari grafik scatter
chart dimana titik data diganti dengan gelembung dan dimensi tambahan dari data
yang dipresentasikan dalam ukuran gelembung. Grafik gelembung tidak
menggunakan kategori sumbu-sumbu horizontal dan vertikal yang merupakan
sumbu nilai. Bubble chart menggunakan sistem koordinat kartesian float point
sepanjang grid dimana sumbu x dan sumbu y adalah variabel terpisah namun tidak
seperti scatter plot, masing-masing titik diberi label atau kategori. setiap titik di plot
merupakan variabel ketiga dengan luas lingkaran tersebut. Warna juga dapat
digunakan untuk membedakan antara kategori atau digunakan untuk mewakili
variabel data tambahan. Waktu dapat ditampilkan baik dengan memiliki variabel
data ataupun data yang berubah dari waktu ke waktu. (Singgih Santoso, 2003).
2. Bar Chart
Barchart adalah grafik yang menampilkan setap kategori datanya dalam bentuk
batang. Sedangkan panjang setiap batang akan ditentukan oleh frekuensi yang ada
pada setiap kategori. Diagram batang memudahkan perbandingan antara kumpulan-
kumpulan data yang berbeda. (Singgih Santoso, 2003). Barchart menunjukkan
berbagai keterangan dengan batang-batang tegak ataupun mendatar dan sama lebar
dengan batang-batang terpisah.
3. Plot Distribusi
Histogram dan distribusi normal adalah dua grafik yang digunakan untuk
menggambarkan distribusi frekuensi. Data yang telah disusun dalam bentuk tabel
distribusi frekuensi dapat disajikan dalam bentuk diagram yang disebut histogram,
yaitu diagram kotak yang lebarnya menunjukkan interval kelas, sedangkan batas-
batas tepi kotak merupakan tepi bawah dan tepi atas kelas, dan tingginya
menunjukkan frekuensi pada kelas tersebut. Apabila dihubungkan satu sama lain
oleh ruas-ruas garis distribusi maka diperoleh distribusi normal. (Singgih Santoso,
2003).
4. Sinta Kemenristekdikti
Sinta (Science and Technology Index) merupakan portal yang berisi tentang
pengukuran kinerja Ilmu Pengetahuan dan Teknologi yang meliputi antara lain
kinerja peneliti, penulis, author, kinerja jurnal dan kinerja institusi iptek untuk
mendorong budaya publikasi ilmiah. Sejalan dengan itu, jurnal ilmiah Indonesia,
sebagai wadah publikasi ilmiah terus mengalami peningkatan baik yang
terakreditasi nasional maupun bereputasi Internasional. Sebagai apresiasi terhadap
upaya yang dilakukan dalam mendorong peningkatan publikasi dan jurnal,
Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti)
menyelenggarakan Acara Pemberian Penghargaan Sinta (SINTA AWARD) dengan
memberikan hibah dan insentif dengan jumlah: Rp. 28.769.350.000, ke dalam 9
kategori. Peningkatan ini adalah dampak dari kebijakan – kebijakan yang telah
ditetapkan sebelumnya untuk mendukung peningkatan publikasi dan jurnal.
Kebijakan yang telah dibuat oleh Kemenristekdikti, diantaranya: persyaratan
menghasilkan artikel ilmiah yang telah dimuat dalam jurnal ilmiah terakreditasi
bagi setiap jenjang jabatan fungsional dosen, peneliti, guru, widyaiswara,
perekayasa serta fungsional lainnya
METODOLOGI PENELITIAN
1. Sumber Data
Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh
dari website http://sinta2.ristekdikti.go.id/ yang terdiri atas nilai dosen pada 60
Bidang Ilmu di Indonesia yang diterbitkan oleh Kemenristekdikti tahun 2019. Data
ini di distribusikan oleh Bapak Suhartono pada tanggal 11 Februari 2019.
2. Variabel Penelitian
Variabel penelitian dan deskripsi variabel yang digunakan adalah sebagai
berikut.
Tabel 2 Statistika Deskriptif
Variabel Deskripsi Satuan
Jumlah Dosen Jumlah dosen pada Bidang Ilmu tertentu Jiwa
Rumpun Ilmu Kelompok Bidang Ilmu tertentu -
Sinta 3 Tahun Nilai dosen 3 tahun terakhir -
Hindex Scopus Indeks produktivitas karya ilmuan / dosen -
3. Langkah Analisis
Langkah analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut.
1. Mencari dan mengumpulkan data.
2. Mengeksplorasi dan membuat visualisasi data sinta 3 tahun dan hindex scopus
menggunakan bubble chart.
3. Mengeksplorasi dan membuat visualisasi proporsi nilai sinta 3 tahun yang
bernilai pada setiap Bidang Ilmu menggunakan diagram batang.
4. Mengeksplorasi dan membuat visualisasi distribusi data sinta 3 tahun yang
bernilai menggunakan plot distribusi.
5. Menginterpretasi hasil analisis.
6. Menarik kesimpulan dan memberi saran analisis yang digunakan selanjutnya.

ANALISIS DAN PEMBAHASAN


1. Statistika Deskriptif
Hasil analisis statistika deskriptif pada data sinta 3 tahun dan scopus hindex
adalah sebagai berikut.
Tabel 1 Statistika Deskriptif
Variabel Mean Minimum Median Maximum
SINTA 3 TAHUN 0.213 0.0188 0.1346 0.8631
SCOPUS HINDEX 0.2165 0.0064 0.0924 1.334

Berdasarkan Tabel 4.1, dapat diketahui bahwa rata-rata nilai dosen 3 tahun
terakhir dari data sinta sebesar 0,213. Dengan nilai tertinggi sebesar 0,8631 yaitu
nilai rata-rata dosen Bidang Ilmu Renewable Energy dan nilai terendah sebesar
0,0188 yaitu nilai rata-rata dosen Bidang Ilmu Midwifery. Sedangkan nilai dosen
berdasarkan sumber nilai scopus hindex memiliki nilai rata-rata sebesar 0,2165
dalam 3 tahun terakhir. Dengan nilai tertinggi sebesar 1,334 yaitu nilai rata-rata
dosen Bidang Ilmu Renewable Energy dan nilai terendah sebesar 0,0064 yaitu nilai
rata-rata dosen Bidang Ilmu Midwifery.
2. Bubble Chart
Dengan bubble chart dapat dilihat keeratan antara 2 variabel yaitu variabel data
sinta dan variabel data scopus hindex beserta ukurannya berdasarkan banyaknya
dosen disetiap Bidang Ilmu. Berikut merupakan bubble chart baik dari rata-rata
maupun median variabel data sinta dan variabel data scopus hindex.
0. 092
0. 9

0. 8
MEAN SINTA 3 TAHUN KESELURUHAN

0. 7

0. 6

0. 5

0. 4

KELOMP OK
0. 3 ART, DESIG N, AND MEDIA
ECONOMICS
EDU CATION
0. 2 ENG INEERING
HEALTH
LANG U AG E 0. 135
0. 1 MED ICAL SCIENCE
MIP A
P LANT SCIENCE
0. 0 RELIG ION AND P HILOSOP H

0. 0 0. 2 0. 4 0. 6 0. 8 1. 0 1. 2 1. 4
MEAN SCOPUS HINDEX K ESELURUHAN

Gambar 1 Bubble Chart dengan nilai rata-rata data keseluruhan.


Dari bubble chart diatas dapat dilihat bahwa terdapat keterkaitan antara nilai
rata-rata sinta 3 tahun keseluruhan dengan nilai rata-rata scopus hindex keseluruhan
yang mengartikan semakin besar nilai rata-rata scopus hindex nya maka semakin
tinggi pula nilai rata-rata sinta 3 tahun keseluruhan. Nilai tertinggi diperoleh oleh
Bidang Ilmu Renewable Energy dengan nilai sinta 0,863 dan nilai scopus hindex
sebesar 1,334. Sedangkan nilai terendah diperoleh oleh Bidang Ilmu Midwifery
dengan nilai sinta 0,01884 dan nilai scopus hindex sebesar 0,00637. Ukuran bubble
menunjukkan banyak dosen yang terintegrasi oleh sinta dengan jumlah terbanyak
sebesar 4132 oleh dosen Bidang Ilmu Management.
0. 282
1. 4

1. 2

MEAN SINTA 3 TAHUN BERNILAI 1. 0

0. 8

0. 6 KELOMP OK
ART, DESIG N, AND MEDIA
ECONOMICS
EDU CATION 0. 479
0. 4 ENG INEERING
HEALTH
LANG U AG E
MEDICAL SCIENCE
0. 2 MIP A
P LANT SCIENCE
RELIG ION AND P HILOSOP HY
SOCIAL SCIENCE HU MANIORA
0. 0
0. 0 0. 5 1. 0 1. 5 2. 0
MEAN SCOPUS HINDEX BERNILAI
Gambar 2 Bubble Chart dengan nilai rata-rata data bernilai.
Dari bubble chart diatas dapat dilihat bahwa terdapat keterkaitan antara nilai
rata-rata sinta 3 tahun bernilai dengan nilai rata-rata scopus hindex bernilai yang
mengartikan semakin besar nilai rata-rata scopus hindex nya maka semakin tinggi
pula nilai rata-rata sinta 3 tahun bernilai. Nilai tertinggi diperoleh oleh Bidang Ilmu
Renewable Energy dengan nilai rata-rata sinta 1,358 dan nilai scopus hindex
sebesar 1,965. Sedangkan nilai terendah diperoleh oleh Bidang Ilmu Midwifery
dengan nilai sinta 0,134 dan nilai scopus hindex sebesar 0,045. Ukuran bubble
menunjukkan banyak dosen yang terintegrasi oleh sinta dengan jumlah terbanyak
sebesar 932 oleh dosen Bidang Ilmu Mathematic Education.
0
0. 8 KE LO M PO K
ART , D E S IGN , AN D M E D IA
E CO N O M ICS

0. 7 E D U CAT IO N
MEDIAN SINTA 3 TAHUN BERNILAI

E N GIN E E RIN G
H E ALT H
LAN GU AGE
0. 65
0. 6 M E D ICAL S CIE N CE
M IPA
PLAN T S CIE N CE
RE LIGIO N AN D PH ILO S O PH Y

0. 5
S O CIAL S CIE N CE H U M AN IO RA

0. 4

0. 3

0. 2

0. 1

0. 0
0. 0 0. 2 0. 4 0. 6 0. 8 1. 0
MEDIAN SCOPUS HINDEX BERNILAI
Gambar 3 Bubble Chart dengan nilai tengah data bernilai.
Dari bubble chart diatas dapat dilihat bahwa tidak terdapat keterkaitan antara
nilai tengah sinta 3 tahun bernilai dengan nilai tengah scopus hindex bernilai. Nilai
tertinggi diperoleh oleh Bidang Ilmu Renewable Energy dengan nilai tengah sinta
0,725 dan nilai scopus hindex sebesar 2. Sedangkan nilai terendah diperoleh oleh
Bidang Ilmu Midwifery dengan nilai sinta 0,02 dan nilai scopus hindex sebesar 1.
Ukuran bubble menunjukkan banyak dosen yang terintegrasi oleh sinta dengan
jumlah terbanyak sebesar 932 oleh dosen Bidang Ilmu Mathematic Education.
7
60 KELOMP OK
ART, DESIG N, AND MEDIA
ECONOMICS
EDU CATION
ENG INEERING
50
MAX SINTA 3 TAHUN BERNILAI

HEALTH
LANG U AG E
MEDICAL SCIENCE
MIP A
40 P LANT SCIENCE
RELIG ION AND P HILOSOP HY
SOCIAL SCIENCE HU MANIORA

30

20

11. 93
10

0
0 5 10 15 20 25 30 35
MAX SCO PUS HINDEX BERNILAI
Gambar 4 Bubble Chart dengan nilai maksimal data bernilai.
Dari bubble chart diatas dapat dilihat bahwa tidak terdapat keterkaitan antara
nilai maksimal sinta 3 tahun bernilai dengan nilai maksimal scopus hindex bernilai
karena plot yang dihasilkan menyebar tidak membentuk pola apapun. Ukuran
bubble menunjukkan banyak dosen yang terintegrasi oleh sinta dengan jumlah
terbanyak sebesar 932 oleh dosen Bidang Ilmu Mathematic Education.
3. Bar Chart
Bar chart dibawah ini menampilkan proporsi dosen yang memiliki nilai
berdasarkan sinta kemenristekdikti pada setiap Bidang Ilmu.

0.7
0.6
0.5
PROPORSI

0.4
0.3
0.2
0.1
0.0
HUMAN RESOURCES MANAGEMENT

EDUCATION MANAGEMENT

MARKETING MANAGEMENT

FINANCIAL MANAGEMENT

MANAGEMENT

ECONOMIC DEVELOPMENT
RENEWABLE ENERGY

MICROBIOLOGY
CHEMISTRY

BIOLOGY

INFORMATION TECHNOLOGY

PHARMACY

PUBLIC HEALTH
PUBLIC POLICY
SOCIOLOGY
PSYCHOLOGY

HEALTH

MIDWIFERY
ENGLISH
INFORMATION SYSTEM

TOURISM
IMAGE AND VIDEO PROCESSING
SOFTWARE ENGINEERING
DATA MINING
PHYSICS EDUCATION

MATHEMATICS EDUCATION

BIOLOGICAL EDUCATION

INDUSTRIAL ENGINEERING
MARKETING

FINANCIAL ACCOUNTING

MECHANICAL ENGINEERING

EDUCATION

CIVIL ENGINEERING

ACCOUNTING
ELECTRICAL ENGINEERING

COMMUNICATION

ISLAMIC EDUCATION
PUBLIC ADMINISTRATION

NURSING
ENGLISH EDUCATION
ARTIFICIAL INTELLIGENCE

ENVIRONMENTAL SCIENCE

LITERATURE
COMPUTER SCIENCE

AGRICULTURE
FINANCE

ARCHITECTURE

COMMUNICATION SCIENCE

LAW SCIENCE
PHYSICS

MATHEMATICS

AGRIBUSINESS

SOCIAL SCIENCES
ENTREPRENEURSHIP

CRIMINAL LAW

ISLAMIC LAW

LAW
STATISTIC

ECONOMIC

LINGUISTIC

Gambar 4 Bar Chart proporsi dosen aktif 3 tahun terakhir.


Dari diagram batang diatas dapat dilihat proporsi dosen yang aktif terbesar
terdapat pada Bidang Renewable Energy yakni bernilai 0,636 yang berarti dosen
Bidang Renewable Energy lebih dari 50% aktif mengupload jurnal dalam 3 tahun
terkahir. Sedangkan proporsi dosen aktif terendah terdapat pada Bidang llmu
English yakni bernilai 0,126 yang berarti dosen Bidang Ilmu English kurang dari
13% yang aktif mengupoad jurnal dalam 3 tahun terakhir.
Plot Distribusi
Dari beberapa rumpun ilmu yang telah terusun dapat dilihat distribusi beserta
penyebaran data secara serentak melalui plot distribusi normal sebagai berikut.

POLIGON 11 RUMPUN ILMU

0. 8
ART, DESIG N, AND MEDIA
ECONOMICS
ED U CATION
0. 7 ENG INEERING
HEALTH
LANG U AG E
0. 6 MEDICAL SCIENCE
MIP A
P LANT SCIENCE
RELIG ION AND P HILOSOP HY
0. 5 SOCIAL SCIENCE HU MANIORA

Mean StDev N
0. 4 1.299 2.209 364
0.5035 1.24 2 3833
0.4 654 1.125 2655
0. 3 0.8319 1.892 4 052
0.4 612 1.899 1721
0.54 50 1.396 610
0.924 4 1.4 77 34 2
0. 2 0.8968 1.733 2381
0.4 112 0.9272 4 12
0.2772 0.54 11 286
0. 1 0.334 4 0.9270 1556

0. 0
-4 -2 0 2 4 6 8 10

Gambar 5 Distribusi 11 Rumpun Ilmu.


Dari plot distribusi diatas dapat dilihat bahwa semua data rumpun ilmu
berdistribusi normal. Rumpun Ilmu Art, Design, and Media memiliki plot distribusi
yang landai dari pada yang lain yang mengartikan variansi data terbesar dimiliki
oleh rumpun ilmu ini. Sedangkan yang paling lancip yaitu Rumpun Ilmu Religion
and Philosophy yang mengartikan data yang dimiliki memiliki variasi yang rendah.

KESIMPULAN DAN SARAN


Berdasarkan berbagai visualisasi dan eksplorasi data yang telah ditampilkan
pada pembahasan-pembahasan sebelumnya pada paper ini, maka dapat diperoleh
kesimpulan yang dapat diambil adalah sebagai berikut.
Rata-rata nilai dosen 3 tahun terakhir dari data sinta sebesar 0,213. Dengan nilai
tertinggi sebesar 0,8631 yaitu nilai rata-rata dosen Bidang Ilmu Renewable Energy
dan nilai terendah sebesar 0,0188 yaitu nilai rata-rata dosen Bidang Ilmu Midwifery.
Sedangkan nilai dosen berdasarkan sumber nilai scopus hindex memiliki nilai rata-
rata sebesar 0,2165 dalam 3 tahun terakhir. Dengan nilai tertinggi sebesar 1,334
yaitu nilai rata-rata dosen Bidang Ilmu Renewable Energy dan nilai terendah
sebesar 0,0064 yaitu nilai rata-rata dosen Bidang Ilmu Midwifery.
Dilihat dari nilai rata-rata terdapat keterkaitan antara nilai rata-rata sinta 3 tahun
keseluruhan dengan nilai rata-rata scopus hindex keseluruhan yang mengartikan
semakin besar nilai rata-rata scopus hindex nya maka semakin tinggi pula nilai rata-
rata sinta 3 tahun keseluruhan. Sama halnya untuk data sinta yang bernilai memiliki
keterkaitan yang tinggi. Namun apabila didasarkan pada nilai tengah, tidak terdapat
keterkaitan antara nilai tengah sinta 3 tahun bernilai dengan nilai tengah scopus
hindex bernilai. Begitu juga dengan nilai maksimum.
Proporsi dosen yang aktif terbesar terdapat pada Bidang Renewable Energy
yakni bernilai 0,636 yang berarti dosen Bidang Renewable Energy lebih dari 50%
aktif mengupload jurnal dalam 3 tahun terkahir. Sedangkan proporsi dosen aktif
terendah terdapat pada Bidang llmu English yakni bernilai 0,126 yang berarti dosen
Bidang Ilmu English kurang dari 13% yang aktif mengupoad jurnal dalam 3 tahun
terakhir.
Semua data rumpun ilmu berdistribusi normal. Rumpun Ilmu Art, Design, and
Media memiliki plot distribusi yang landai dari pada yang lain yang mengartikan
variansi data terbesar dimiliki oleh rumpun ilmu ini. Sedangkan yang paling lancip
yaitu Rumpun Ilmu Religion and Philosophy yang mengartikan data yang dimiliki
memiliki variasi yang rendah.
Setelah diperoleh kesimpulan dari pembahasan yang telah dilakukan, maka
dapat disarankan kepada peneliti selanjutnya agar menggunakan semua bidang ilmu
yang ada di website serta melanjutkan untuk metode analisis statistika inferensia.
Selain itu, untuk peneliti diharapkan untuk lebih hati-hati ketika mengolah data
mentah menjadi data yang siap di analisis.
DAFTAR PUSTAKA

Santoso, Singgih, “Panduan Lengkap Menguasai Statistik dengan SPSS 17”,


(Jakarta: Penerbit PT.Elex Media Komputindo, 2003).
Agus Dwi Martono. 1998. Petunjuk Praktis Untuk Pemetaan Data Statistik Dan
Diagram. Buku Pegangan Kuliah. Surakarta : Fakultas Geografi UMS.
http://sinta2.ristekdikti.go.id/ di akses pada hari senin tanggal 18 Februari 2019
pada pukul 19.00 WIB.
ACKNOWLEDGEMENT
Penelitian ini didukung oleh data SINTA yang diunduh dari web SINTA.
Penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak terutama dosen pengampu
mata kuliah Anlalisis Data maupun teman-teman seperjuangan untuk ilmunya
sehingga penelitian ini dapat berjalan dengan dengan baik dan lancar.

Vous aimerez peut-être aussi